Cara Unik Pasangan di Inggris Gelar Resepsi Pernikahan dengan Banyak Tamu

Pemerintah Inggris hanya memperbolehkan masyarakat menggelar pesta pernikahan dengan maksimal tamu 15 orang.

oleh Henry diperbarui 11 Okt 2020, 12:30 WIB
Ilustrasi pernikahan India. (dok. Pixabay.com/rajeshkoiri007)

Liputan6.com, Jakarta -  Situasi sulit terkadang membuat kita lebih kreatif. Begitu juga di masa pandemi corona Covid-19 yang membuat kita harus membatasi kegiatan di luar rumah, termasuk untuk menggelar pesta pernikahan.

Mereka yang ingin menikah di tengah pandemi harus menaati protokol kesehatan, seperti harus membatasi tamu yang datang. Jumlahnya pun beragam, tergantung peraturan pemerintah di negara atau daerah masing-masing.

Di Inggris misalnya, pemerintah hanya memperbolehkan masyarakat menggelar pesta pernikahan dengan maksimal tamu 15 orang. Yang menarik, ada pasangan berdarah India yang tinggal di Inggris, Roma Popat dan Vinal Patel, yang begitu kreatif dan menciptakan acara pernikahan dengan konsep bioskop drive-in.

Dilansir dari laman Mirror UK, 6 Oktober 2020, hal ini dilakukan agar semua anggota keluarga dan teman mereka bisa hadir tanpa menyalahi aturan. Digelar di Braxted Park, Chelmsford, Essex, Inggris, mereka berhasil mengundang 250 tamu. Semuanya wajib berada di dalam mobil yang diparkir di sebuah lapangan golf dengan jarak yang sudah ditentukan.

Roma dan Vinal kemudian menyediakan layar raksasa agar para tamu yang hadir bisa menyaksikan acara pernikahan mereka seperti sedang menonton bioskop drive-in. Tayangan ini juga disiarkan secara online agar 300 tamu lainnya bisa menonton dari rumah masing-masing di Kanada, Amerika Serikat, dan India.

Saat proses pernikahan selesai, pasangan ini keluar dari rumah yang tak jauh dari lapangan golf tersebut, lalu keliling naik mobil golf sambil melambaikan tangan disambut dengan keceriaan tamu yang ditunjukkan lewat klakson-klakson mobil yang sengaja dibunyikan.

Sewaktu para tamu baru datang mereka disambut dengan bingkisan berisi camilan, lengkap dengan instruksi keselamatan, hand sanitizer, dan plastik untuk tempat sampah. Selama menghadiri pernikahan yang berlangsung selama empat jam ini, para tamu undangan bisa memesan makanan melalui laman khusus yang dibuat untuk acara Roma dan Vinal.

Setelah itu, makanan akan diantarkan oleh pelayan ke mobil masing-masing. Para tamu hanya diperbolehkan keluar dari mobil kalau ingin pergi ke toilet umum yang sudah disediakan. Roma dan Vinal yang bekerja sebagai marketing executive dan konsultan IT ini sedianya akan menikah pada April 2020. Namun karena pandemi, mereka terpaksa harus menundanya hingga Oktober ini.  

Load More

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Riset di Bioskop Drive-In

Cara Unik Pasangan di Inggris Gelar Resepsi Pernikahan dengan Banyak Tamu. (dok.Twitter @naomi2009/https://twitter.com/naomi2009/status/1314001566056304640/Henry)

 

"Waktu itu kami tidak mengerti kondisi akan menjadi seperti ini, bahkan kami masih berharap bisa mengadakan resepsi pernikahan dengan mengundang 700 tamu seperti yang sudah direncanakan," ungkap Roma.

Sayangnya hal tersebut tidak terwujud, sehingga mereka harus mencari cara dan akhirnya menemukan ide kreatif dengan menikah ala bioskop drive-in.

"Banyak teman dan keluarga yang bilang akan menyaksikan pernikahan kami lewat video di rumah. Dari situ, kami berpikir untuk mengadakan pernikahan dengan konsep bioskop drive-in ini," terangnya.

Untuk memuluskan rencana mereka, Roma dan Vinal lebih dulu melakukan riset. Pasangan yang sudah bertunangan sejak Desember 2018 ini menonton bioskop drive-in untuk mempelajari sistemnya. Mereka memperhatikan hal-hal keci, mulai dari cara pesan makanan, cara parkir mobil agar sesuai aturan, sampai teknologi apa saja yang dibutuhkan.

Roma dan Vinal memang sangat menginginkan pernikahan mereka bisa dihadiri oleh seluruh keluarga dan teman karena keduanya datang dari keluarga yang besar. Dari sejumlah foto yang beredar di internet, acara pernikahan kreatif ala bioskop drive-in yang dibuat pasangan asal India ini sukses. Para tamu yang diundang hadir dan bahkan semuanya tampil rapi dan maksimal meski hanya berada di dalam mobil.

Infografis Gaun Pernikahan Raisa

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya