Liputan6.com, Jakarta - Novi Rizki memiliki cara tersendiri untuk menghilangkan kejenuhan selama masa pandemi Covid-19. Pesinteron sekaligus penyanyi dangdut satu ini memilih untuk liburan dan berfoto-foto.
Bagi Novi Rizki, kegiatan tersebut sangatlah penting lantaran sudah berbulan-bulan kegiatan seperti manggung dan melibatkan orang banyak tak mungkin dilaksanakan.
Baca Juga
Advertisement
"Hilangkan kejenuhan di era pandemi ini, syuting, photoshoot, liburan. Soalnya kalau manggungkan enggak memungkinkan," jelas Novi Rizki di Jakarta, belum lama ini.
**Ingat #PesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Suka Dangdut
Novi Rizki yang mengambil jalur di musik dangdut, mengaku sangat menyukai genre musik yang marak di Tanah Air ini.
"Karena dangdut musik asli Indonesia, dan sebagai salah satu pembuktian rasa cinta aku terhadap negeri ini, harus melestarikan musik dangdut yang memang sudah menjadi budaya dan asal-usul kita," terang pemilik lagu "Kumaha Kamu", "Janda Tik Tok", "Cantik Itu Mahal", dan "Nikahin Adek Bang" itu.
Advertisement
Remix
Novi Rizki pun memilih untuk mengusung musik dangdut remix yang memadupadankan musik dangdut dengan tren yang ada.
"Berubah zaman bukan berarti harus berubah musik, yang terbaik adalah bagaimana kita bisa memadupadankan musik asli dangdut dengan trend kekinian," terangnya.
Tanpa Label
Setelah mengeluarkan empat lagu, kini Novi Rizki memutuskan untuk bersolo karier tanpa ikatan label.
"Nah untuk next, judul lagu masih rahasia. Saat ini masih dalam proses pembuatan lagu terbaru," tutup Novi Rizki.
Advertisement