Liputan6.com, Jakarta Mantan juara dunia tinju kelas berat, Mike Tyson membuat bingung penggemarnya saat tampil dalam sesi wawancara jarak jauh pada program Apa Kabar Britain, Selasa pagi (13/10/2020). Pada acara yang ditayangkan secara langsung itu, Tyson terlihat tidak fokus meladeni pertanyaan pembawa acara.
Seperti dilansir dari ok.co.uk, saat wawancara Tyson tengah berada di Los Angeles, Amerika Serikat. Pagi itu pria 54 tahun itu mengenakan kaus berwarna hitam bertuliskan Mike Tyson Legend's Only.
Advertisement
Suara Tyson tampak parau saat menanggapi pertanyaan para pembawa acara, Piers Morgan dan Susana Reid. Matanya juga tampak sangat berat seakan menahan kantuk. Dia juga memegangi kepalanya dan juara dunia tinju kelas berat termuda sepanjang sejarah itu bahkan sempat terlihat membungkuk di depan kamera sebelum menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh Reid.
Suara Mike Tyson juga tidak terdengar jelas sepanjang acara. Dan beberapa kali dia seakan tidak kuasa ingin memejamkan mata saat pembawa acara di studio melontarkan pertanyaan kepadanya.
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Memicu Kecurigaan
Pemandangan ini pun menimbulkan tanda tanya besar bagi para penonton yang menyaksikan acara tersebut. Tidak sedikit yang menduga Mike Tyson tengah dalam kondisi mabuk saat wawancara itu.
"Wow, Mike Tyson sepertunya tengah mabuk pada acara #GMB pagi ini. Apakah dia sudah menyingkirkan iblisnya? #Piersmorgan," tulis salah seorang netizen menanggapi kejadian itu.
"Mike Tyson tidak tampak dalam kondisi yang baik #GMB," tulis netizen lain berkomentar.
“# gmb # goodmorningbritain. Ya ampun, Mike tidak sepenuhnya di sana. Dia pasti lupa dia tampil di TV! Mereka harus menyelesaikan wawancara ini secepatnya," timpal netizen lainnya.
Advertisement
Tanggapan Mike Tyson
Sadar tengah menjadi pergunjingan, Mike Tyson segera meluruskan kejadian itu. Lewat akun Twitter-nya, usai acara, Tyson mengaku tengah menahan kantuk berat saat wawancara itu berlangsung.
"Halo teman @Piersmorgan @GMB @Susanareid100 dan Inggris Raya. Saya berusaha terjaga hingga larut untuk wawancara itu dan tertidur. Dan seperti singa, sangat sulit dibangunkan kalau sudah pulas. Latihan sangat berat dan harus tidur cepat. Saya tidak punya monitor jadi saya tidak bisa melihat kalian di sana dan saya lupa melihat ke arah kamera," tulis Mike Tyson melalui akun @MikeTyson.
Soal Pertandingan
Ada beberapa topik yang sebenarnya dibicarakan dalam Apa Kabar Britain bersama Tyson. Salah satunya adalah terkait rencana pertarungan amal melawan Roy Jones Jr pada 28 November 2020.
Morgan sempat bertanya kenapa Tyson bersedia melakukannya.
"Saya hanya ingin melakukan ini, saya berencana untuk mencari kegiatan untuk tujuan amal dan saya pikir saya layak melakukan itu, dan itu yang ingin saya lakukan," jawabnya. Selain soal pertandingan ini, Tyson juga ditanya mengenai isu sosial seperti soal gerakan Black Live Matter.
Advertisement