Cerita Sarwendah Tolak Pinangan Ruben Onsu 4 Kali Sebelum Menikah

Tujuh tahun berumah tangga, Sarwendah mengingat momen menolak ajakan Ruben Onsu untuk menikah. Tak hanya sekali penolakan terjadi.

oleh Wayan Diananto diperbarui 23 Okt 2020, 12:00 WIB
Sarwendah. (Foto: Fandy Susanto dari Instagram @sarwendah29)

Liputan6.com, Jakarta “Coba kalau sampai dia lima kali nolak terus gue nikah sama siapa, nyesel enggak seumur hidup dia ngelihat gue sekarang?” aku Ruben Onsu mengenang momen Sarwendah menolak ajakannya untuk nikah.

Ujaran Ruben Onsu ditanggapi Sarwendah dengan tak kalah sinis. “Oh belum tentu nasib kamu kayak begini (sekarang),” Sarwendah menyahut. Pasangan ini menikah di Bali pada 22 Oktober 2013.

Sebelum naik pelaminan, rupanya Sarwendah dan Ruben Onsu melewati sejumlah romantika. Sarwendah menolak ajakan nikah Ruben Onsu empat kali disertai alasan kuat. Ia ingin cinta mendapat waktu untuk berproses.

 


Ogah Bertele-tele

Sarwendah dan Ruben Onsu. (Foto: Fandy Susanto dari Instagram @sarwendah29)

“Karena Bunda itu maunya proses saat itu. Kalau ayah enggak mau bertele-tele,” beri tahu Ruben Onsu. Bintang film Ummi Aminah mantap mengajak Sarwendah menikah karena sebelumnya menjalin cinta dengan orang yang beda keyakinan.

“Jadi yang satu sudah jadian, yang satu Bunda ini aku prospek. Masih ngejar,” Ruben Onsu membeberkan. “Aku enggak mau. Itu ai tahu saja ai tuh nolaknya sudah empat kali, gimana?” kata Sarwendah.


Aku Tolak Empat Kali

Unggahan Ruben Onsu. (Foto: YouTube The Onsu Family)

Ruben Onsu melirik Sarwendah saat ia masih dengan yang lain. Belakangan diketahui, hubungan Ruben Onsu dengan sebelumnya tak mungkin bersatu karena beda iman. Keduanya lantas putus.

“Eh seriusan, ini aku enggak tahu kalau (sebenarnya) dia sudah punya pacar. Itu saja sudah aku tolak empat kali,” mantan personel Cherrybelle menjelaskan. Dengan Sarwendah, Ruben Onsu merasa klik.

 


Apa Ini Jodoh Gue?

Sarwendah dan Ruben Onsu. (Foto: Fandy Susanto dari Instagram @sarwendah29)

Ini terungkap dalam video bertajuk “Spesial dari Onyo untuk 7 Tahun Pernikahan Ayah dan Bunda” yang dipublikasikan di kanal YouTube The Onsu Family, Kamis (22/10/2020).

Merasa klik tak membuat Ruben Onsu gegabah. Sebuah pertanyaan terbit di hatinya. Apa ini jodoh gue? Bersamaan dengan munculnya pertanyaan itu, Ruben Onsu memprediksi ia nikah di usia 30 tahun. 


Prediksi Usia 30 Tahun

Sarwendah dan keluarga. (Foto: Instagram @sarwendah29)

“Pada saat itu saya punya prediksi saya akan menikah di usia 30 dan saya dekati Sarwendah itu pada saat usia 29 tahun. Oke kalau dia jodoh gue, (usia 30 tahun) gue benaran menikah nih. Gitu,” ucap Ruben Onsu.

Yang dilakukannya kemudian, terus berdoa dan minta petunjuk Sang Khalik. Makin rajin berdoa, Sarwendah makin dekat. “Segala hal yang kita mau lakukan itu yang baik didekatkan, yang buruk dijauhkan begitu,” simpulnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya