Eri Cahyadi Janji Siapkan Program Pengembangan Santri Jika Menang Pilkada

Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyiapkan program pengembangan santri di pondok pesantren jika terpilih pada Pilkada 2020.

oleh Nila Chrisna Yulika diperbarui 23 Okt 2020, 13:13 WIB
Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Jakarta Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyiapkan program pengembangan santri di pondok pesantren jika terpilih pada Pilkada 2020.

Eri Cahyadi mengatakan bahwa santri dan Surabaya itu bagian tidak terpisahkan karena banyak sejarah penting bangsa ini dengan peran santri di dalamnya terukir di Kota Surabaya.

"Ada tiga fokus kami, yaitu bagaimana santri bisa sehat karena ini berkaitan dengan pandemi COVID-19 yang belum kita tahu kapan akan berakhir, kemudian santri makin cerdas dan berkarakter serta santri mandiri secara ekonomi," ujarnya di Surabaya, Jumat (23/10/2020).

Sejumlah program yang disiapkan Eri Cahyadi, antara lain bantuan fasilitas di pesantren yang bisa menunjang pembelajaran, seperti kelas dan asrama, serta fasilitas pendukung, seperti sanitasi yang berkaitan erat dengan kesehatan.

Untuk itu, pihaknya akan meningkatkan gizi santri, memperkuat layanan kesehatan pesantren, memberikan beasiswa kepada santri dan pengajar untuk studi lanjut keagamaan, dan memberdayakan ekonomi pesantren agar makin banyak santri yang menjadi entrepreneur.

"Pesantren juga harus memiliki unit usaha yang bisa menghidupi serta memberdayakan ekonomi umat. Itu akan kami fasilitasi," katanya seperti dikutip dari Antara.

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Bangun Tempat Wisata

Sementara pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman menjanjikan wisata pantai berkelas di Surabaya jika mereka terpilih dalam Pilkada Surabaya. Menurut Machfud Arifin, banyak lokasi strategis di Surabaya yang bisa jadi objek wisata dan menghasilkan uang untuk warga sekitar.

“Sekarang yang ada hanya Kebun Binatang Surabaya, satwanya juga kurus-kurus,” ujar Machfud Arifin, seperti yang dikutip dari Antara, Rabu (21/10/2020).

Ia ingin memperbanyak tempat wisata di Surabaya, sehingga warga Surabaya tidak perlu jauh-jauh berwisata ke Batu dan Pacet. Terlebih pantai di Surabaya juga tidak kalah dengan Lamongan dan Banyuwangi jika dikelola dengan baik.

Machfud Arifin menilai, selama ini warga Surabaya lebih banyak memilih ke mal saja karena hanya mal saja tempat wisata yang dekat dan mudah didapati warga Surabaya.

Diketahui Pilkada Surabaya 2020 diikuti pasangan Eri Cahyadi dan Armuji. Paslon nomor urut 1 ini diusung oleh PDI Perjuangan dan didukung oleh PSI.

Selain itu mereka juga mendapatkan tambahan kekuatan dari enam partai politik nonparlemen, yakni Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Hanura, Partai Berkarya, PKPI, dan Partai Garuda.

Sementara itu, pasangan Machfud Arifin-Mujiaman dengan nomor urut 2 diusung koalisi delapan partai, yakni PKB, PPP, PAN, Golkar, Gerindra, PKS, Demokrat, dan Partai NasDem serta didukung partai nonparlemen, Partai Perindo.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya