6 Restoran Tertua di Jakarta, Mana yang Pernah Anda Kunjungi?

Banyak restoran di Jakarta yang sudah ada cukup lama. Berikut enam di antaranya.

oleh Komarudin diperbarui 26 Okt 2020, 15:08 WIB
Ilustrasi Restoran (Dok.Unsplash/ Anton Nazaretian)

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia memiliki beragam masakannya yang lezat. Namun, banyak orang yang makan di restoran tertentu, tak mengetahui sejarah tempat tersebut.

Padahal, tak sedikit restoran di Indonesia yang berdiri sudah cukup lama. Boleh jadi restoran atau rumah makan tersebut sudah dikelola oleh beberapa generasi dan masih eksis hingga saat ini.

Keberadaan restoran ini menjadi saksi biru dan bagian sejarah Jakarta. Di ibu kota hingga saat ini ada sejumlah restoran yang telah berdiri puluhan tahun. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut enam restoran atau rumah makan yang masih eksis hingga saat ini.

Soto Betawi Haji Ma'ruf

Restoran ini terletak di Jalan RP Soeroso, Gondangdia, Jakarta Pusat. Cikal bakal restoran ini sudah ada sejak akhir masa penjajahan Belanda.

Pada 1940-an Haji Ma'ruf bin Said yang merupakan orang Betawi asli Cikini bekerja serabutan. Saat tak ada tawaran pekerjaan, ia memilih berjualan soto dengan cara dipikul dan berkeliling. Soto hasil racikannya ternyata banyak disukai.

Bakmi Gang Kelinci

Restoran bakmi Gang Kelinci ini sudah berdiri sejak 1957 hingga saat ini masih tetap eksis. Restoran bernuansa Tiongkok ini terletak di Jalan Kelinci Raya, Pasar Baru, Jakarta Pusat.

Beragam menu disajikan di restoran ini. Beberapa di antaranya bakmi ayam lebar, bakmi ayam cah jamur, sayap goreng, nasi goreng spesial, ifu mie, cah ayam, dim sum, dan lain-lain.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Restoran Trio

Restoran Trio diGondangdia, Menteng, Jakarta Pusat (dok.Instagram/@francisca_prandayani/Komarudin)

Restoran ini berada di pinggir Jalan RP Soeroso, Gondangdia, Jakarta Pusat. Restoran ini disebut telah berdiri sejak 1947, tapi ada juga yang menyebut sejak 1957.

Restoran Trio sangat mudah dikenali karena bagian depan bangunannya bercat hijau. Beragam menu disajikan di restoran ini dengan harga terjangkau.

Gado-Gado Bon Bin

Tempat makan lain yang berdiri cukup lama adalah Gado-Gado Bon Bin. Restoran legendaris ini sudah berdiri sejak 1960 ini menyuguhkan menu favorit gado-gado.

Lokasi tempat makan ini cukup strategis, yaitu di Jalan Cikini IV, Jakarta Pusat. Soal nama Bon Bin berawal dari nama Jalan Kebon Binatang, sebelum berganti nama menjadi Jalan Cikini.


Pondok Djaja

Pondok Djaja, rumah makan yang berdiri sudah cukup lama ini tetap eksis sampai sekarang (Dok.Instagram/@pondok_djaja/https://www.instagram.com/p/Bb3UsmfBlfA/Komarudin)

Nama restoran lain yang terkenal di Jakarta adalah Pondok Djaja. Tempat ini merupakan restoran masakan Padang yang didirikan pada 1960-an.

Restoran ini terletak di Gambir, Jakarta Pusat. Restoran ini mampu mempertahankan cita rasanya hingga saat ini dan menjadikannya digemari masyarakat.

Kikugawa

Masih di kawasan Cikini, terdapat restoran Jepang tertua di Jakarta. Restoran yang telah berdiri sejak 1969 ini menyuguhkan sushi, ramen, yakitori.

Restoran ini merupakan bagian dari restoran Bengawan Solo di Roppongi, Tokyo, Jepang. Kedua restoran ini, Kikugawa dan Bengawan Solo menjadi penghubung budaya antara Jepang dan Indonesia.

 
Infografis 5 Tips Liburan Aman Saat Pandemi. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya