Liputan6.com, Jakarta - Sebelum memiliki keturunan melalui cara bayi tabung, Inul Daratista dan Adam Suseno sempat menanti kehadiran buah hati selama 14 tahun. Tentu, ini bukanlah waktu yang singkat.
Inul Daratista pun menuturkan penyebab dirnya sulit memiliki keturunan. Itu lantaran ia memiliki masalah pada rahimnya. Sementara Adam Suseno dalam kondisi sehat.
"Setelah dicek dia sehat, aku ngecek dan ternyata aku di dinding rahim tempat sperma masuk memang ada miom, kista yang menghalangi dan itu tidak bisa hamil. Jadi kekurangannya ada di saya," kata Inul Daratista di Podcast Deddy Corbuzier, Selasa (27/10/2020).
Baca Juga
Advertisement
Minta Cerai
Kondisi sulit memiliki keturunan ini sempat membuat Inul Daratista sedih dan putus asa. Pedangdut berusia 41 tahun ini bahkan sempat menginginkan perceraian.
"Aku sih sempat minta pisah karena suami itu pasti mengharapkan keturunan. Pernah juga aku bilang sama pakde aku, 'Ya sudah aku dicerai aja' maksudnya enggak ada harapan aku bisa punya anak gitu, karena dulu enggak ada proses bayi tabung. Kalau ada cuma selentingan saja dan aku kan enggak punya duit untuk itu," paparnya.
Advertisement
Adam Tak Mau Cerai
Namun Adam Suseno enggan menceraikan Inul Daratista. Ia menerima dan akan tetap mencintai istrinya apa pun kondisinya.
"Iya supaya Mas Adam bisa punya anak sama yang lain. Tapi Mas Adam pernah bilang sama pakde aku, 'Punya anak, enggak punya anak, susah senang, dinikmati aja'," tuturnya.
Perjuangan
Menurut Adam Suseno perjuangan untuk menikah dengan Inul tidak mudah karena hubungan keduanya sempat tak direstui. Pengalaman itu membuat Adam tak ingin melepas istri tercintanya itu.
"Terima, karena ya proses perjalanan kita. Yang kedua, aku sadar betul kalau itu aku permasalahkan pasti menjadi masalah. Karena orang menikah salah satu tujuan untuk keturunan," ia mengakhiri.
Advertisement
Yusuf Ivander Damares
Saat ini kebahagiaan mereka tentu sudah lengkap dengan kehadiran Yusuf Ivander Damares yang lahir pada 19 Mei 2009. Kini sang putra pun tumbuh menjadi anak yang sehat juga cerdas.