Liputan6.com, Jakarta Polres Jakarta Barat mengamankan 15 pemuda yang diduga hendak tawuran pada Minggu (1/11/2020) dini hari, di kawasan Kedoya Kebon Jeruk Jakarta Barat.
"Dini hari tadi sekitar 15 pemuda diamankan," kata Kasat Samapta Polres Jakarta Barat AKBP Agus Rizal.
Advertisement
Dia menuturkan, yang bergerak dari Polres Jakarta Barat yakni, Tim Pemburu Preman. Menurutnya, penangkapan itu berasal dari informasi masyarakat terkait adanya pemuda yang berkerumun sambil membawa senjata tajam.
Alhasil, didapat sejumlah senjata tajam berupa cerurit dan stik golf.
"Kami datangi lokasi, dan mengamankan pemuda berikut barang bukti antaranya 5 celurit, 1 stik golf serta kendaraan roda dua sebanyak 8 unit," ujar dia.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Masih Diperiksa
Sementara, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Teuku Arsya Khadafi mengatakan, belasan pemuda tersebut saat ini sedang dimintai keterangan oleh penyidik Polres Metro Jakarta Barat.
"Kami masih dalami soal itu,15 pemuda yang diamankan sedang dimintai keterangan," jelas Teuku.
Advertisement