Liputan6.com, Jakarta - Kendall Jenner membuat sensasi. Anggota keluarga Kardashian-Jenner tersebut menggelar pesta Halloween sekaligus merayakan ulang tahunnya ke-25 bersama ratusan tamu.
Dalam momen tersebut, ia menjelma menjadi Pamela Anderson. Didandani Amber Asaly, wajah asli Kendall nyaris tak bisa dikenali lagi. Alis tebalnya sukses ditutupi dan hanya menyisakan eyeliner cokelat digaris tegas dengan bentuk menaik. Sementara, bibirnya dipulas penuh khas bibir Pamela dalam film Barb Wire.
Baca Juga
Advertisement
"don’t call me babe” happy halloween! GO VOTE!!! me as Pamela Anderson in Barb Wire 📸 by my angel @amberasaly," tulis Kendall sebagai keterangan foto, 31 Oktober 2020.
Dilansir dari BuzzFeed, Senin (2/11/2020), supermodel tersebut dikabarkan mengundang 100 tamu dalam pesta yang digelar di tengah pandemi Covid-19. Mereka yang hadir diminta menjalani rapid test sebelum datang ke pesta yang diselenggarakan sebuah rooftop bar.
Di antara tamu yang hadir terdapat sang adik, Kylie Jenner, serta Doja Cat, The Weeknd, Winnie Harlow, Justin Bieber dan Jaden Smith. Dua nama terakhir disebut hadir dengan menggunakan masker oksigen.
Kendall juga disebut melarang semua orang untuk mengunggah momen pesta tersebut ke akun media sosial masing-masing. Tetapi, Kylie rupanya tak menggubris dengan tetap mengunggah kemeriahan pesta, termasuk saat Kendall meniup lilin yang dinyalakan di atas kue ulang tahunnya, sementara tubuh pelayan di sampingnya terkesan berusaha menjauh dari bintang reality show itu.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Dikecam Warganet
Dari sederet warganet yang memuji, terselip mereka yang mengkritik perilaku Kendall yang dianggap tak berempati dengan orang lain di tengah pandemi Covid-19. Salah satunya menyebutkan aturan tak bersosial media untuk menutupi perilakunya ternyata tak efektif karena potret suasana pesta keburu bocor di dunia maya.
Lainnya mengomentari saat Kendall meniup lilin ulang tahun. Warganet menyebut momen tersebut adalah momen paling menakutkan dalam perayaan Halloween.
Bahkan, Jaden Smith yang menjadi tamu dalam perayaan itu tak lepas dari sasaran tembak warganet. Aksi putra Will Smith mengenakan masker oksigen dianggap melecehkan para pasien yang mengalami gangguan pernapasan. "Aku sangat jijik," komentar warganet itu.
Advertisement