Liputan6.com, Jakarta Top 3 news hari ini, tabungan sebesar Rp 20 miliar milik atlet e-sport, Winda D Lunardi alias Winda Earl, raib. Dia pun telah melaporkan kehilangan itu kepada Bareskrim Polri, Mei 2020.
Menurut kuasa hukum, kliennya telah menabung di PT Bank Maybank Indonesia sejak 2015 lalu. Hingga 2020, uang tersebut diperkirakan jumlahnya telah mencapai Rp 20 miliar. Dengan rincian Rp 15 miliar milik Winda, sisanya milik sang ibu.
Advertisement
Kini yang tersisa dari tabungan miliik atlet e-sport tersebut dilaporkan berjumlah Rp 600 ribu.
Berita terpopuler kedua di News Liputan6.com terkait kedatangan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab. Dia dikabarkan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Selasa, 10 November 2020.
Kini sejumlah acara penyambutan tengah dipersiapkan massa pendukungnya. Untuk menghindari penularan Covid-19, Sekretaris Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) FPI, Munarman mengaku pihaknya akan merapkan protokol kesehatan.
Sementara itu dari Magelang, aktivitas Gunung Merapi dilaporkan kembali menggeliat. Kini bahkan pihak Balai Penyeledikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) telah menetapkan status level III atau siaga untuk Gunung Merapi.
Untuk mengantisipasi dampak erupsi, sejumlah desa rencananya akan diungsikan.
Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Kamis, 5 November 2020:
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
1. Gamers Winda Earl Laporkan Bank Swasta Terkait Raibnya Tabungan Rp 20 Miliar
Atlet e-sport, Winda D Lunardi alias Winda Earl melaporkan kasus uang tabungan miliknya yang hilang di salah satu bank swasta dengan nominal mencapai Rp 20 miliar. Gamers itu mengaku telah menyambangi Bareskrim Polri pada Mei 2020 untuk membuat aduan dugaan kejahatan perbankan.
Laporan tersebut diterima pada 8 Mei 2020 dengan Nomor LP/B/0239/V/2020/Bareskrim. Adapun terlapor adalah PT Bank Maybank Indonesia dan Kepala Cabang Bank Maybank Kebayoran Arcade berinisial A.
"Saya ingin uang saya kembali, itu uang hak saya. Karena bagi saya itu uang besar. Ini tabungan masa depan," tutur Winda dalam keterangannya, Kamis (5/11/2020).
Kuasa Hukum Winda, Joey Pattinasarany mengatakan, kliennya telah menabung di bank swasta tersebut sejak 2015. Hingga 2020, uang yang ada di dua rekening berbeda seharusnya mencapai Rp 20 miliar.
Advertisement
2. Jemput Rizieq Shihab, Munarman Minta Massa Taati Protokol Kesehatan
Pendiri Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab memastikan dirinya akan pulang ke Indonesia pada 10 November 2020 mendatang.
Sekretaris Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) FPI, Munarman mengaku pihaknya akan menjemput Imam Besar FPI itu yang dijadwalkan akan tiba di Terminal III Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang pukul 09.00 WIB.
Untuk menghindari penularan Covid-19, mengingat pandemi masih berlangsung, Munarman meminta massa yang hendak menjemput tokoh sentral FPI itu agar mengindahkan protokol kesehatan.
"Ikuti protokol kesehatan dan lalu lintas," kata Munarman kepada Liputan6.com, Kamis (5/11/2020).
3. Gunung Merapi Siaga, Magelang Siapkan Evakuasi Beberapa Dusun
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang, Jawa Tengah menyiapkan proses evakuasi untuk beberapa dusun di tiga desa kawasan Gunung Merapi menyusul peningkatan status aktivitas gunung tersebut menjadi siaga.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang, Edy Susanto di Magelang, Kamis (5/11/2020) mengatakan, sejumlah warga tersebut akan mengungsi menuju desa bersaudara yang telah ditetapkan.
Ia menyebutkan ada tiga desa yang direkomendasi untuk mengungsi di Kecamatan Dukun, yakni Argomulyo, Paten, dan Krinjing.
Namun, untuk sementara yang akan dievakuasi untuk Desa Paten meliputi dua dusun Babadan I dan Babadan II. Kemudian Desa Krinjing meliputi Dusun Trono, Trayem, dan Pugeran.
Warga yang bakal dievakuasi secara bertahap, yakni Desa Paten meliputi Babadan I ada 766 jiwa dan Babadan II ada 397 jiwa. Kemudian Desa Krinjing meliputi Dusun Trono ada 347 jiwa, Trayem 161 dan Pugeran 246 jiwa.
Advertisement