Liputan6.com, Jakarta Buat kalian yang suka dengan film Mandarin ini bisa jadi rekomendasi tontonan di rumah. Red Cliff merupakan film yang menceritakan kisah peperangan pada zaman Dinasti Han di Cina sekitar tahun 208 M.
Film Mandarin ini disutradarai oleh John Woo yang merupakan sutradara terkenal asal Korea dan telah memulai debutnya sejak tahun 1980 an. Drama kolosal ini juga dibintangi oleh Tony Leung, Takeshi Kaneshiro, Zhang Fengyi, Chang Chen, Hu Jun, Lin Chi-ling, dan Zhao Wei.
Advertisement
Film Mandarin Red Cliff ini sendiri juga memiliki animo yang besar dari para pecinta film. Hal tersebut bisa dilihat dari jumlah rating di IMDb yang memiliki skor mencapai 7,4/10. Cerita yang menarik serta bertabur para bintang ternama membuat film ini semakin menarik untuk ditonton.
Rilis perdana pada 10 Juli 2008 film ini menghabiskan biaya produksi sekitar $80 Juta Dollar dan berhasil meraup keuntungan sekitar $248.4 juta hingga akhir penayangannya. Film ini juga memiliki sederet penghargaan diantaranya, Penghargaan Perfilman Hong Kong untuk Visual Efek Terbaik, Penghargaan Perfilman Hong Kong untuk Arahan Seni Terbaik, Penghargaan Perfilman Hong Kong untuk Musik Orisinil Terbaik pada Hong Kong Awards tahun 2009.
Yuk, kita simak ulasan sinopsisnya berikut ini.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Sinopsis Red Cliff
Bercerita tentang Perdana Menteri Cao Cao (Zhang Fengyi) yang menjadi tangan kanan Kaisar Xian (Wang Ning) berusaha meyakinkan sang kaisar untuk menyerang Liu Bei (You Yong) dan Sun Quan (Chang Chen) di bagian Selatan Cina dengan alasan bahwa keduanya berusaha untuk merebut kekuasaan sang kaisar.
Dalam waktu singkat, tanpa mengalami kesulitan apa pun, tentara Cao Cao berhasil menggempur wilayah Liu Bei tanpa ada perlawanan yang berarti. Liu Bei dan beberapa orang yang berhasil menyelamatkan diri kemudian melarikan diri. Sayangnya tentara Cao Cao berhasil menyusul Liu Bei dan anak buahnya.
Untungnya Zhang Fei (Zang Jinsheng) dan pasukannya datang untuk membantu Liu Bei. Dengan bantuan Zhang Fei, rombongan Liu Bei berhasil meloloskan diri dari kepungan tentara Cao Cao walaupun Liu Bei harus kehilangan istrinya dalam pertempuran ini.
Liu Bei kemudian mengutus orang kepercayaannya untuk pergi mencari bantuan ke Sun Quan. Setelah menimbang-nimbang segala kemungkinan, Sun Quan kemudian memutuskan untuk membantu Liu Bei melawan Cao Cao.
Dalam pertempuran pertama, gabungan tentara Liu Bei dan Sun Quan berhasil mengalahkan tentara Cao Cao yang tak siap menghadapi gabungan dua pasukan ini. Namun Cao Cao belum sepenuhnya berhasil dilumpuhkan, pertempuran masih panjang dan akan menelan korban yang tak sedikit.
Nah, penasaran dengan cerita lengkapnya? Buat kalian yang mau nonton Red Cliff Sub Indo bisa saksikan di platform streaming Vidio. Segera download dan berlangganan Vidio sekarang juga untuk menikmati tayangan seru lainnya!
Advertisement