Ingrid Kansil Bersyukur Bisa Salat di Masjid Hagia Sophia Turki

Ingrid Kansil bersyukur bisa melaksanakan salat di Masjid Hagia Shophia. Ia berkesempatan ke Turki baru-baru ini.

oleh Komarudin diperbarui 06 Nov 2020, 20:34 WIB
Ingrid Kansil saat melaksanakan salat di Masjid Hagia Shophia di Turki, baru-baru ini (Dok.Instagram/@ingrid_kansil/https://www.instagram.com/p/CHMnDCoJNpN/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah sekian lama aktivitas dibatasi untuk menghentikan penyebaran corona Covid-19, Ingrid Kansil akhirnya bisa kembali melangsungkan perjalanan dengan pesawat terbang. Namun, Ingrid deg-degan mengingat ancaman virus corona masih dekat dengan kita.

"Dalam kegiatan apapun protokol kesehatan harus tetap kita patuhi dan jaga. Jangan lengah dan harus extra hati hati," kata Ingrid Kansil, 2 November 2020.

Melalui akun Instagram pribadinya, Ingrid Kansil membagikan beberapa foto, mulai dari dari di pesawat hingga tiba di Ankara, Turki, pada 3 November 2020. Berbeda saat berangkat, saat di sana Ingrid tampak mengunggah foto tak mengenakan masker.

Namun, dari kunjungannya ke Turki, mungkin yang paling berkesan bagi Ingrid adalah saat dirinya salat zuhur di Masjid Hagia Sophia. Dalam unggahannya itu, Ingrid Kansil tampak sedang mengenakan mukena di sana.

"...Setelah Presiden @rterdogan mengumumkan kepada dunia, bahwa Hagia Sophia kembali difungsikan sebagai Masjid bulan September lalu, Alhamdulillah saya berkesempatan melakukan ibadah sholat Dzuhur di Masjid paling bersejarah dalam Peradaban Turki Ottoman. Masha Allah betapa sejarah perjalanan penyebaran islam di Benua eropa ditandai dengan dibangunnya Masjid Hagia Sophia...04.11.2020," kata Ingrid Kansil.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Hagia Sophia

Presiden Turki Tayyip Erdogan mengunjungi Hagia Sophia di distrik bersejarah Sultanahmet, Istanbul, Minggu (19/7/2020). Erdogan melakukan kunjungan mendadak beberapa hari sebelum diselenggarakannya salat pertama usai Hagia Sofia diubah menjadi Masjid. (Turkish Presidency via AP, Pool)

Hagia Sophia salah satu bangunan yang sangat terkenal di Istanbul, Turki, yang memiliki sejarah panjang bagi umat Islam dan Kristen. Dihimpun dari berbagai sumber, awalnya Hagia Sophia merupakan bangunan gereja.

Di bawah pimpinan Muhammad II bin Murad II atau Al-Fatih saat itu, bangunan gereja itu dialihfungsikan sebagai masjid yang diberi nama Aya Sofia. Bangunan itu pun kemudian digunakan untuk salat berjemaah.

Di masa pemerintahan Mustafa Kemal Ataturk, bangunan tersebut dialihfungsikan sebagai museum. Sejak itu, budaya Kristen dan Islam yang menghiasi dinding dan pilar museum itu.

Presiden Erdogan kemudian menjadikan museum tersebut sebagai masjid pada 10 Juli 2020. Salat Jumat pertama di Hagia Sophia dalam 86 tahun dilaksanakan pada 24 Juli 2020.

Infografis Pandemi Belum Berakhir, Gelombang II Covid-19 Mengancam. (Liputan6.com/Trieyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya