Klasemen Liga Champions Grup F-H: Laju Mulus Barcelona

Barcelona masih perkasa di grup G Liga Champions 2020/21. Lionel Messi dkk. mengoleksi poin sempurna setelah menyapu bersih tiga laga awal dengan kemenangan.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 09 Nov 2020, 16:42 WIB
Ilustrasi liga Champions (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona masih perkasa di grup G Liga Champions 2020/21. Lionel Messi dkk. mengoleksi poin sempurna setelah menyapu bersih tiga laga awal dengan kemenangan.

Sejatinya, Barcelona diprediksi akan menjadi unggulan di grup G. Selain Barcelona, Juventus juga dijagokan lolos ke fase berikutnya.

Bianconeri -julukan Juventus- sejauh ini duduk di peringkat kedua klasemen. Cristiano Ronaldo dkk. menderita satu kali kekalahan saat bersua Barcelona di match day kedua.

Pada match day ketiga, Juventus menang telak 4-1 atas wakil Hungaria, Ferencvaros. Kedua tim akan kembali bertemu di match day keempat pekan depan.

Di sisi lain, Manchester United (MU) boleh sedikit bernafas lega. Pasalnya, mereka masih duduk di puncak klasemen kendati sempat kalah 1-2 dari Istanbul Basaksehir.

MU juga berpeluang membalas kekalahan itu pada match day ke-4. Jika menang, Setan Merah akan semakin mantap di puncak grup H.

Berikut klasemen grup F-H Liga Champions

Saksikan Video Liga Champions di Bawah Ini


Grup F

Pemain Brugge Krepin Diatta (tengah) membawa bola melewati pemain Borussia Dortmund Thomas Delaney (kedua kanan) pada pertandingan Grup F Liga Champions di Stadion Jan Breydel, Bruges, Belgia, Rabu (4/11/2020). Dortmund menang 3-0, Erling Haaland mencetak dua gol. (AP Photo/Francisco Seco)

 

 


Grup G

Pemain Barcelona Lionel Messi merayakan bersama rekan satu timnya usai mencetak gol ke gawang Dynamo Kyiv pada pertandingan Grup G Liga Champions di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Rabu (4/11/2020). Barcelona menang 2-1. (AP Photo/Joan Monfort)

 

 


Grup H

Pemain Istanbul Basaksehir Danijel Aleksic (kiri) melakukan tendangan bebas saat menghadapi Manchester United pada pertandingan pada pertandingan Grup H Liga Champions di Stadion Fatih Terim, Istanbul, Turki, Rabu (4/11/2020). Istanbul Basaksehir menang 2-1. (AP Photo)

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya