Liputan6.com, Jakarta - Sony akan mulai menjual konsol gaming PlayStation 5 (PS5) pada minggu ini untuk sejumlah negara pasar utama.
Jelang kemunculannya banyak pertanyaan mengenai PS5, salah satunya adalah mengenai region gim di PS5, apakah gim bebas dari batasan wilayah atau tidak?
Baca Juga
Advertisement
Rupanya jawaban dari Sony adalah gim yang ada di PS5 akan bebas batasan wilayah. Dengan begitu, pengguna tidak perlu khawatir apakah gim yang mereka beli dari negara lain akan bisa dipakai di PS5 atau tidak. Demikian seperti dikutip dari Engadget, Selasa (10/11/2020).
Sebenarnya, gim-gim milik PlayStation 4 juga sudah bebas dari batasan wilayah.
Bagi para penggemar gim di PlayStation, tentu hal di atas tidak terlalu mengejutkan, pasalnya PS5 akan mendukung layanan PlayStation Now.
Meskipun PS5 tidak akan bisa menjalankan disk gim milik PS3 dan PS2, setidaknya masih ada cara bagi pengguna untuk kembali ke pustaka gim lama di konsol terbaru Sony ini.
Sony telah lama mengklaim, sebagian besar gim di PS4 bisa bekerja di PS5 dengan sedikit pengecualian. Namun, beberapa gim milik Ubisoft mungkin tidak akan berjalan di konsol terbaru itu, tapi detail mengenai hal ini belum jelas.
Kemampuan Multi-player Antar Generasi Konsol
Sementara untuk kemampuan multi-player antar generasi konsol disebutkan akan bekerja secara default.
"Baik Anda memainkan gim di PS4 multi-player di PS4 atau PS5 (melalui kompabilitas mundur), Anda akan dapat bermain dengan pemain lainnya di salah satu konsol pada gim yang sama," kata Sony.
Sony menyerahkan ke pengembang apakah akan ada versi khusus PS5 dari gim mereka yang memungkinkan pengguna bermain dengan teman yang mimiliki PS4.
Sementara untuk PlayStation Plus, Sony mengkonfirmasi bahwa pengguna akan mendapatkan dua gim PS4 gratis per bulan hingga waktu yang belum diketahui batasannya.
"Tujuan kami adalah untuk menambahkan gim PS5 secara teratur ke daftar gim bulanan," kata Sony.
Pelanggan PS Plus yang memiliki PS5 bisa mengklaim Bugsnax secara gratis mulai minggu ini.
Ada juga sejumlah PS4 klasik yang bisa diklaim melalui PlayStation Plus Collection.
Advertisement
Tidak Didukung SD Card
Tidak ada skema warna lain untuk konsol ini saat peluncurannya, namun varian pengontrol DualSense bakal tersedia bersamaan.
Selain itu pengguna juga tidak bisa memperluas penyimpanan SSD internal PS5 saat peluncurannya. Pengguna bisa menunggu update software terbaru yang menambahkan dukungan untuk drive SSD M.2 tertentu.
Kendati demikian, pengguna bisa menjalankan gim PS4 dari drive USB eksternal dan mengeksplorasi kemampuan serupa di gim PS5.
Sony juga mengumumkan, PS5 dapat menghasilkan resolusi hingga 8K. Namun, PS5 tidak mendukung resolusi 1.440p, hal ini mungkin mengecewakan bagi para pemilik layar dengan resolusi 1.440p.
Para pengguna yang ingin menempatkan PS5 pada home theater harus memperhatikan bahwa dukungan HDR terbatas pada HDR10 dan tidak ada Dolby Vision atau HDR10+ . Selain itu di sisi audio juga tidak didukung Dolby Atmos.
PS5 juga tidak memiliki web browser khusus. Kamu bisa klik di tweet berikut ini untuk mengetahui lebih banyak tentang PS5.
(Tin/Isk)