Liputan6.com, Jakarta - Hankook Tire kian kuat menggarap segmen mobil premium. Kabar terbaru, produsen ban asal Korea Selatan itu dipercaya untuk menyuplai ban Audi RS terbaru.
Dikutip dari keterangan tertulis Hankook Tire, Jumat 13 November 2020, ban itu akan digunakan oleh mobil Audi RS 6 Avant dan RS 7 Sportback.
Berbekal mesin 441 kW (600 hp), Audi RS hanya memerlukan 3,6 detik untuk bermanuver sprint 0-10 km per jam. Saat beraksi, mobil sport ini tetap terasa nyaman dan leluasa bahkan jika membawa keluarga sekalipun.
Baca Juga
Advertisement
Ban ultra high performance (UHP) dipilih untuk digunakan di mobil Audi RS terbaru. Selain melalui prosedur pengujian berstandar industri untuk ban model RS, ban UHP Hankook juga melewati uji ketahanan pada sepuluh lap lintasan motorsport Nürburgring, Jerman.
Pengujian ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan berkendara dengan ban UHP.
“Audi RS 6 Avant dan RS 7 Sportback menggabungkan performa berkendara tinggi dan kenyamanan untuk pemakaian sehari-hari. Begitu juga dengan ban premium kami,” kata Kepala Divisi OE Hankook Hyunjun Cho.
Untuk keseimbangan performa tinggi dan pemakaian harian, Hankook menyiapkan ban all-rounder-nya. Kedua Audi RS terbaru ini akan dilengkapi oleh Hankook Ventus S1 evo 3 ukuran 275/35 ZR21 (103Y) XL AO atau 285/30 ZR22 (101Y) XL AO sebagai alternatif.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Spesifikasi
Untuk berkendara dengan aman saat musim dingin, kedua mobil ini akan dilengkapi dengan Winter i*cept evo 2 dalam ukuran 245/40 RW1 100V XL AO atau 285/30 R22 101 XL AO.
Ventus S1 evo 3 dilengkapi dengan inti bead berkekuatan tinggi sebagai kombinasi dari dinding ban yang diperkuat. Kombinasi ini tak hanya memberikan kendali yang sporty dan dinamis, tetapi juga kontrol, stabilitas, dan presisi kemudi, terutama saat digunakan dalam kecepatan tinggi.
Lapisan ganda dalam carcass dan material khusus aramid composite bisa mengurangi ekspansi radius putaran yang tidak diinginkan di kecepatan di atas 300 Km/jam hingga 60 persen dibandingkan dengan material sebelumnya.
Material ban terbaru yang menggunakan resin natural dengan kualitas premium turut menjamin cengkeraman dengan traksi yang prima untuk performa pengereman di jalan kering maupun basah.
“Mengurangi interior tingkat tinggi yang kerap dialami ban sporty pada kecepatan tertentu menjadi fokus utama Hankook, demi memberikan pengalaman berkendara yang prima namun tetap nyaman,” kata Hyunjun.
Advertisement
Model Lain
Terakhir, ban Hankook Winter i*cept evo 2 yang dilengkapi dengan tapak asimetris dapat menjadi pilihan ban untuk kedua Audi RS saat musim dingin.
Sisi luar dan pola tapak yang lebar akan memaksimalkan pengendalian kontrol arah yang tepat terutama dalam kondisi kering.
Sedangkan sisi bagian dalam dengan jumlah tepi dan blok telapak ban yang lebih banyak akan memastikan performa pengereman dan traksi yang stabil di jalan bersalju yang licin dan basah.
Sumber: Dream.co.id