Liputan6.com, Jakarta - Rizky Billar baru-baru ini memenuhi undangan Deddy Corbuzier untuk menjadi tamu di podcastnya. Dalam kesempatan itu, Deddy Corbuzier memuji sikap baik yang ditunjukkan Rizky Billar.
Ini merupakan kesempatan pertama Deddy Corbuzier bertemu dengan Rizky Billar. Sebelumnya, ia juga sempat mengundang Rizky Billar namun urung terlaksana.
"Gue belum pernah kenal ama Rizky Billar. Ini pertama kalinya kita ketemu. Waktu itu sempet gue mau undang, tapi satu dan dua hal yang akhirnya tidak jadi," ungkap Deddy Corbuzier dalam podcast yang diunggah pada Sabtu (14/11/2020).
Baca Juga
Advertisement
Sempat Iri
Menanggapi hal tersebut, Rizky Billar membenarkannya. Kala itu, yang terlebih dahulu berkesempatan hadir di podcast Deddy Corbuzier justru adalah Lutfi Agizal, yang beberapa waktu lalu diketahui sempat mempermasalahkan kata Anjay.
"Makanya saya sempet iri sama Anjalathi, Anjayani. Kok Anjayani sih yang diundang," jawab Rizky Billar.
Advertisement
Dipuji Deddy Corbuzier
Lebih lanjut, Deddy Corbuzier kembali membahas soal pentingnya sikap seseorang di dunia entertainment. Hal yang tidak ia temui dari sahabat Rizky Billar yang lain. Meski tidak menyebutkan nama, kuat dugaan sindiran itu tertuju kepada Lutfi Agizal. Pasalnya, dulu memang Rizky Billar dan Lutfi Agizal memang bersahabat.
"Jadi sejujurnya menurut gue lu bisa sukses karena lu punya karakter dan sifat. Karakter lu bagus banget, sifat lu bagus banget. Lu sopan banget. Lu tuh menyenangkan, gestur tubuh lu, cara ngomong lu menyenangkan. Lo punya attitude, attitude lu baik banget," puji Deddy Corbuzier.
Berbeda
"Karakter lu menarik. Gue tadi ngobrol ama Billar dan ini orang sangat menyenangkan. Dia sopan, gestur dia baik, ramah, itu menyenangkan. Itu yang tidak gue dapatkan pada saat itu dengan sahabat anda yang satunya lagi," sambungnya.
Advertisement
Didikan Orangtua
Mendapat pujian dari Deddy Corbuzier itu, Rizky Billar mengatakan bahwa hal itu didapat dari didikan orangtuanya.
"Itu didikan orangtua saya juga. Dari dulu orangtua saya selalu ngajarin untuk selalu bersikap baik pada siapa pun, tidak pandang siapa pun. Dulu banyak orang yang meremehkan saya. Sampe keluarga saya meremehkan juga. Dan sekarang semua menganggap saya keluarga," tutup Rizky Billar.