Liputan6.com, Jakarta - Puncak klasemen Liga Spanyol saat ini tak dikuasai oleh Real Madrid dan Barcelona. Dua klub raksasa yang biasa mendominasi itu justru terlempar dari posisi tiga besar.
Real Madrid berada di posisi empat klasemen Liga Spanyol setelah secara mengejutkan takluk 1-4 dari tuan rumah Valencia, 9 November 2020. Los Blancos terjungkal gara-gara tiga penalti dari Carlos Soler. Satu lagi karena gol bunuh diri Raphael Varane.
Advertisement
Sementara Barcelona mulai merangkak naik ke posisi kedelapan usai menang 2-1 atas Real Betis. Skuat racikan Ronald Koeman itu kini mengantongi 11 poin, terpaut lima poin dari Real Madrid.
Tetapi, baik Real Madrid dan Barcelona masih ada laga yang belum dimainkan. Jika Real Madrid satu, Barcelona dua pertandingan.
Sementara itu, posisi puncak klasemen Liga Spanyol ditempati Real Sociedad yang memiliki 20 poin. Di posisi kedua ada Villareal dengan 18 poin dan diikuti Atletico Madrid yang memiliki 17 poin.
Saksikan Video Liga Spanyol di Bawah Ini
Klasemen Liga Spanyol
Advertisement
Jadwal Liga Spanyol
Sabtu, 21 November 2020
03.00 WIB: Osasuna vs Huesca
20.00 WIB: Levante vs Elche
22.15 WIB: Villarreal vs Real Madrid
Minggu, 22 November 2020
00.30 WIB: Sevilla vs Celta Vigo
03.00 WIB: Atletico Madrid vs Barcelona
20.00 WIB: Eibar vs Getafe
22.15 WIB: Cadiz vs Real Sociedad
Selanjutnya
Senin, 23 November 2020
00.30 WIB: Granada vs Real Valladolid
03.00 WIB: Deportivo Alaves vs Valencia
Selasa, 24 November 2020
03.00 WIB: Athletic Bilbao vs Real Betis
Advertisement