Liputan6.com, Surabaya - Guru Besar Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Prof Dr Ir Udisubakti Ciptomulyono menjadi korban jambret saat gowes dan berfoto-foto di sekitar Kenpark Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur.
Kepala Unit Komunikasi Publik ITS Surabaya, Aggra Ayu Rucitra menuturkan, kejadian tersebut sekitar 07.00 WIB. Prof Udisubakti saat itu gowes ke arah Suramadu. Kondisi Prof Udisubakti sehat dan baik.
"Iya benar, sekitar jam 7 kurang, saat gowes ke arah Suramadu,” tutur dia saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (18/11/2020).
Baca Juga
Advertisement
Profesor yang mengajar di Fakultas Manajemen Bisnis, Manajemen Teknologi dan Teknik Industri ITS Surabaya itu juga sudah melapor ke polisi. "Sudah. Hanya HP dan dompet (KTP dan card) yang diambil," ujar dia.
Kapolsek Kenjeran Kompol Esti Setija Oetami membenarkan kejadian tersebut. Ketika di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Kenjeran untuk membuat surat kehilangan, Esti menuturkan, korban sempat menceritakan kejadian perampasan itu. Kejadian terjadi di depan Kenpark Surabaya.
"Menurut korban saat itu korban sedang gowes sendirian dan berfoto-fotoan di depan kenpark, namun ketika akan share foto melalui handphonenya tiba-tiba ada orang yang mengendarai motor datang langsung merampas tas dan handphonenya," ujar dia.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Belum Ada Pemeriksaan
Meski telah membuatkan surat kehilangan tapi, unit Reskrim Polsek Kenjeran belum memeriksa.
"Karena kita melayani masyarakat Jadi kita layani dulu untuk kepentingan itu dulu. Tapi beliaunya bersedia diperiksa setelah melakukan pemblokiran tabungan dan nomor handphonenya, ya kita layani dulu," ujarnya.
Advertisement