Liputan6.com, Balikpapan: Dua pesawat Sukhoi milik TNI Angkatan Udara memaksa pesawat jenis Cessna 208 untuk mendarat lantaran diduga tak memiliki izin memasuki wilayah RI.
Pesawat Cessna yang dipiloti Michael A Boyd, warga asal Amerika Serikat itu mendarat di Bandara Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur. Petugas Pangkalan Udara Balikpapan membenarkan operasi ini. Dari hasil pemeriksaan, pilot mengaku terpaksa memasuki wilayah Indonesia karena menghindari cuaca buruk.
Operasi ini sempat dikira hanya latihan oleh beberapa penumpang di Bandara Sepinggan. Namun petugas bandara akhirnya secara resmi menerima laporan penurunan paksa pesawat asing tersebut. (ALI/YUS)
Pesawat Cessna yang dipiloti Michael A Boyd, warga asal Amerika Serikat itu mendarat di Bandara Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur. Petugas Pangkalan Udara Balikpapan membenarkan operasi ini. Dari hasil pemeriksaan, pilot mengaku terpaksa memasuki wilayah Indonesia karena menghindari cuaca buruk.
Operasi ini sempat dikira hanya latihan oleh beberapa penumpang di Bandara Sepinggan. Namun petugas bandara akhirnya secara resmi menerima laporan penurunan paksa pesawat asing tersebut. (ALI/YUS)