5 Potret Istri Denny Sumargo, Olivia Allan Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Denny Sumargo menikahi wanita bernama Olivia Allan, pada Sabtu (21/11/2020).

oleh Aditia Saputra diperbarui 23 Nov 2020, 19:00 WIB
Denny Sumargo menikahi wanita bernama Olivia Allan, pada Sabtu (21/11/2020). (Foto: Instagram @sumargodenny)

Liputan6.com, Jakarta Aktor Denny Sumargo baru saja melepas masa lajangnya dengan menikahi wanita bernama Olivia Allan. Pernikahan yang hanya dihadiri keluarga dan kerabat dekat digelar di Bandung, Sabtu (21/11/2020). 

Tak banyak yang tahu siapa sosok istri Denny Sumargo, Olivia Allan. Namanya memang mengejutkan publik karena Denny Sumargo sendiri memang tak pernah mengungkap siapa istrinya itu ke publik.

Namun sepertinya Denny Sumargo tidak sembarangan menikahi Olivia Allan. Sang istri diketahui memang memiliki jabatan tinggi. Olivia diketahui merupakan seorang direktur dari sebuah perusahaan. Berikut potretnya.

 


1. Direktur

Olivia Allan

Olivia Allan menjabat sebagai direktur utama PT Jasa Medivest. Ini merupakan perusahaan pengelolaan limbah medis yang berkantor di Bandung.

 


2. Dipuji Cantik

Olivia Allan

Penampilan Olivia Allan mendapat banyak perhatian. Istri Denny Sumargo banyak dipuji cantik oleh publik di dunia maya. Lewat akun Instagram nya, Olivia Allan kerap mengunggah foto-foto dirnya.

"Cantiiiik," tulis @marinapratiwiiii.

"Pangling bgttt ova ga pernah liat lu make up an congratssssss," tulis @krin9.

 


3. Kenakan Kebaya

Olivia Allan

Dalam salah satu unggahannya, tampak Olivia Allan mengenakan kebaya. Dia tampak berfoto bersama Denny Sumargo, pria yang kini menjadi suaminya.

 


4. Hobi Traveling

Olivia Allan

Olivia Allan kerap menghabiskan waktu untuk liburan. Tak hanya di dalam negeri, tapi hingga ke luar negeri.

"Missing days when we can just wander and travel! #travel #thailand #norththailand #chiangmai #whitetemple," tulis Olivia Allan.

 


5. Gemar Olahraga

Olivia Allan

Olivia Allan juga menjajal olahraga ekstrem seperti panjat tebing. Dalam salah satu unggahannya, tampak Olivia Allan sedang melakukan olahraga panjat tebing di Gunung Hawu, Padalarang.

"Climb On!" tulisnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya