Liputan6.com, Bologna- Andrea Dovizioso mengakhiri karier delapan tahun dengan Ducati pada MotoGP Portugal yang berlangsung di sirkuit Portimao, Minggu (22/11/2020). Dovi pun mengakhiri kariernya di Ducati dengan meraih posisi empat di klasemen MotoGP 2020.
Sejak 2013, Dovizioso berhasil meraih 14 kali kemenangan dengan Ducati. Dia juga tiga kali menjadi runner up dari 2017 hingga 2019.
Advertisement
Namun hubungan antara Ducati dengan Dovizioso memburuk di MotoGP 2020. Akhirnya pembalap asal Italia ini pun memilih menganggur setahun di MotoGP 2021 usai akhir kontrak pada Agustus 2021.
Dovizoso ogah menyindir siapapun. Namun komentar terakhirnya soal Ducati cukup menyentil pabrikan motor di MotoGP itu.
"Tentu kami memang tidak memenangkan gelar. Tapi saya lebih bahagia dari beberapa orang di Ducati, itu sesuatu yang saya sesalkan," ujar Dovizioso seperti dikutip Motorsport.
Saksikan Video MotoGP di Bawah Ini:
Ingat sejarah
Dovizioso menilai banyak pihak harus melihat bagaimana dia memulai karier di Ducati. Saat itu, tim balap asal Italia itu sama sekali kesulitan bersaing rebut podium sejak Casey Stoner hengkang.
Pacekliknya prestasi Ducati mulai dikikis dengan kehadiran Dovizioso. Meski Dovizioso gagal memenangkan satu gelar pun dengan Ducati.
"Seberapa besar rasa senang anda bergantung dari mana kamu memulai. Semua orang lupakan itu. Sulit untuk mengingat bagaimana situasi tujuh tahun lalu, tapi saya ingat betul," katanya.
Advertisement
Tinggalkan Banyak Kenangan
Dovizioso akhiri MotoGP Portugal dengan finis di posisi keenam. Posisi ini membuat dia amankan peringkat empat di klasemen MotoGP.
"Saya akan merindukan banyak hal karena saya punya hubungan baik dengan kru. Saat Anda gabung selama delapan tahun, segala hubungan itu menjadi istimewa," ujarnya.
Klasemen MotoGP di Akhir Musim
Posisi-Nama-Asal Tim (Motor)-Poin
1 . Joan Mir Team Suzuki Ecstar 171
2 . Franco Morbidelli Petronas Yamaha SRT 158
3. Alex Rins Team Suzuki Ecstar 139
4. Andrea Dovizioso Mission Winnow Ducati Team 135
5. Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing 135
6. Maverick Vinales Monster Energy Yamaha MotoGP 132
7. Jack Miller Pramac Racing 132
8. Fabio Quartararo Petronas Yamaha SRT 127
9. Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 125
10. Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU 116
10. Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 100
11. Brad Binder Red Bull KTM Factory Racing 87
12. Danilo Petrucci Mission Winnow Ducati Team 78
13. Johann Zarco Avintia Ducati 77
14. Alex Marquez Repsol Honda 74
15. Valentino Rossi Monster Energy Yamaha MotoGP 66
16. Francesco Bagnaia Pramac Racing 47
17. Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 42
18. Cal Crutchlow LCR Honda Castrol 32
19. Stefan Bradl Repsol Honda 27
20. Iker Lecuona Red Bull KTM Tech3 27
21. Bradley Smith Aprilia Racing Team Gresini 12
22. Tito Rabat Avintia Ducati 10
23. Michele Pirro Pramac Racing 4
24. Lorenzo Savadori Aprilia Racing Team Gresini 0
25. Mika Kallio Red Bull KTM Tech3 0
26. Marc Marquez Repsol Honda 0
Advertisement
Hasil MotoGP Portugal
Posisi-Pembalap-Negara-Tim-Motor-Catatan Waktu
1 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16) 41m 48.163s
2 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20) +3.193s
3 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +3.298s
4 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM (RC16) +12.626s
5 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +13.318s
6 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20) +15.578s
7 Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V) +15.738s
8 Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) +16.034s
9 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)* +18.325s
10 Johann Zarco FRA Reale Avintia (GP19) +18.596s
11 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +18.685s
12 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +18.946s
13 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +19.159s
14 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) +24.376s
15 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +27.776s
16 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20) +34.266s
17 Mika Kallio FIN Red Bull KTM Tech3 (RC16) +48.410s
18 Tito Rabat SPA Reale Avintia (GP19) +48.411s
Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini (RS-GP) DNF
Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) DNF
Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)* DNF
Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP20) DNF