Waspada Kuku Aneh hingga Jari Panjang, 10 Kondisi Tangan Ini Prediksi Risiko Penyakit

Berikut ini adalah 10 prediksi mengenai kesehatan tak terduga yang dideteksi melalui tangan.

oleh Tanti YulianingsihLiputan6.com diperbarui 25 Nov 2020, 18:34 WIB
Ilustrasi jari kaki. (dok. pexels.com/Asnida Riani)

Liputan6.com, Jakarta - Tahukah Anda, panjang jari hingga kekuatan genggaman tangan ternyata patut diperhatikan. Mengapa demikian Karena bisa saja hal tersebut memiliki indikasi kesehatan buruk seseorang. 

Dilansir dari Thehealty, Rabu (25/11/2020), berikut ini 10 kondisi tangan yang menunjukkan seseorang memiliki risiko penyakit yang tak diduga:

1. Panjang Jari Menunjukkan Risiko Arthritis

Wanita dengan jari manis lebih panjang dari jari telunjuk biasanya masuk kategori jari laki-laki. Oleh sebab itu, mereka dua kali lebih mungkin mengalami osteoartritis (peradangan nyeri) di lutut, menurut sebuah studi Arthritis & Rheumatism.

Diduga karena tingkat ekstrogen yang rendah, yang mungkin menjadi faktor penyebabnya.

Pada pria, jari manis yang lebih panjang menunjukkan adanya lonjakan testosteron (hormon yang di produksi secara alami dari tubuh) yang dikaitkan dapat memiliki lebih banyak anak, dan juga hubungan yang lebih baik dengan wanita. Tetapi, studi dari British Journal of Cancer menemukan bahwa hal itu pertanda risiko lebih tinggi terkena penyakit kanker prostat.

2. Tangan Gemetar Pertanda Penyakit Parkinson

Tangan gemetar kemungkinan akibat dari sesuatu yang sederhana misalnya, terlalu banyak kafein atau efek samping dari obat-obatan seperti obat asma dan antidepresan. Tetapi, alangkah baiknya jika menemui dokter jika masalah tersebut terjadi berulang-ulang kali.

Tremor pada satu tangan, bisa menjadi gejala pertama penyakit Parkinson, karena sekitar 80% penderita penyakit tersebut mengalami tremor. Bisa juga adanya indikasi tremor esensial, yaitu kelainan menyebabkan guncangan yang tidak terkendali dan dapat diobati dengan terapi atau pengobatan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Penyakit Ginjal dan Penyakit Jantung

Ilustrasi identifikasi sidik jari (rawpixel.com/Freepik)

3. Warna Kuku Mengungkapkan Penyakit Ginjal

Peneliti India mempelajari 100 pasien yang memiliki penyakit ginjal kronis, mereka menemukan bahwa 36 persen di antaranya memiliki warna kuku setengah-setengah. Yaitu bagian bawah kuku berwarna putih dan atasnya cokelat.

Kondisi tersebut terjadi akibat peningkatan konsentrasi hormon tertentu dan anemia kronis.

Keduanya merupakan ciri dari penyakit ginjal kronis, maka dari itu segera temui dokter Anda jika melihat kondisi kuku tersebut atau garis vertikal gelap di bawah bantalan kuku Anda. Ini bisa juga menjadi melanoma tersembunyi atau kanker kulit.

4. Kekuatan Genggaman Mengungkapkan Kesehatan Jantung

Genggaman yang lemah, memprediksi adanya risiko serangan jantung atau stroke yang lebih tinggi, dan peluang bertahan hidup yang lebih rendah. Menurut penelitian Lancet terhadap 140.000 orang dewasa di 17 negara.

Kekuatan cengkeraman adalah prediktor kematian yang lebih baik dari pada tekanan darah, dan para peneliti mengatakan bahwa kekuatan cengkeraman adalah penanda kekuatan dan kebugaran otot secara keseluruhan.

Mereka juga merekomendasikan latihan kekuatan pada seluruh tubuh dan aerobik untuk mengurangi risiko adanya penyakit jantung.


Hiperhidrosis dan Tekanan Darah Tinggi

Ilustrasi punggung telapak tangan, dengan jari manis lebih tinggi dari jari telunjuk (Liputan6.com / Teddy S.)

5. Telapak Tangan Berkeringat Mengungkapkan Hiperhidrosis

Tangan yang terlalu lembab, kemungkinan merupakan gejala dari menopause atau kondisi tiroid, maupun hiperhidrosis -- kelenjar keringat yang terlalu aktif menyebabkan keringat lebih banyak dari pada yang dibutuhkan.

Kebanyakan orang dengan kondisi tersebut berkeringat hanya dari satu atau dua bagian tubuh, seperti ketiak, telapak tangan, atau kaki. Dokter biasanya akan meresepkan antiperspiran yang kuat untuk menurunkan produksi keringat.

6. Sidik Jari Mengungkapkan Tekanan Darah Tinggi

Peneliti Inggris mempelajari 139 sidik jari dan mereka menemukan bahwa orang dengan pemilik pola lingkaran (spiral) pada satu jari atau lebih, cenderung memiliki tekanan darah tinggi, dari pada orang yang memiliki bentuk lengkungan atau simpul. Maka, semakin banyak jari dengan lingkaran yang dimiliki, semakin tinggi juga tekanan darahnya.

Studi lain terhadap 500 subjek menemukan adanya hubungan yang serupa antara pola sidik jari dan tekanan darah tinggi, yaitu lingkaran di ujung jari merupakan suatu penanda masalah perkembangan janin selama beberapa tahapan kehamilan. Hal itu dapat mempengaruhi tekanan darah di kemudian hari.


Anemia dan Penyakit Paru-Paru

Ilustrasi punggung telapak tangan, dengan jari manis memiliki tinggi yang sama dengan jari telunjuk (Liputan6.com / Teddy S.)

7. Tangan Pucat Menunjukkan Anemia

Anemia memiliki berbagai kondisi, termasuk anemia akut dan kronis. Terkait dengan masalah kesehatan lainnya, seperti sel sabit dan hipotiroidisme.

Bagaimanapun, semua bentuk akan terjadi ketika seseorang tidak memiliki cukup sel darah yang sehat untuk membawa oksigen ke seluruh tubuh. Maka dari itu gejala umum anemia adalah kulit pucat yang terutama pada bagian kulit tangan, dan bantalan kuku pucat, lapor American Society of Hematology.

8. Clubbed Nails, Kelainan Bentuk Kuku Akibat Pembengkakan Mengungkapkan Penyakit Paru-Paru

Clubbed Nails, kuku berpadu yang melengkung ke bawah dan memiliki ujung jari yang besar ataupun menonjol, dapat dikaitkan dengan sejumlah penyakit yang berbeda-beda. Salah satunya adalah penyakit paru-paru, yaitu jari atau kuku yang dipukul bisa disebabkan karena rendahnya oksigen dalam darah, menurut Mayo Clinic.

Kondisi kuku tersebut juga dapat berkaitan dengan adanya penyakit radang usus, penyakit kardiovaskular, penyakit hati, dan AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome).


Penyakit Hati dan Kolesterol Tinggi

Ilustrasi jari V (Liputan6.com/istimewa)

9. Bercak Pada Telapak Tangan Merah Menampakkan Penyakit Hati

Palmar Eritema, kondisi ini menyebabkan adanya bercak pada tangan yang berwarna merah, gejala sekunder ini dapat menunjukkan berbagai penyakit. Menurut American Journal of Cilinical Dermatology, satu masalah pada kesehatan terkait gejala ini adalah adanya penyakit hati dan 23 persen dari mereka menderita sirosis hati yang mengembangkan Palmar Erythema.

Beberapa orang kemungkinan mengalami tangan yang sedikit lebih hangat akibat kondisi ini. Tetapi, tangan yang hangat juga merupakan sebuah pertanda kesehatan yang baik.

10. Ruas-Ruas Jari Bengkak Mengungkapkan: Kolesterol Tinggi

Benjolan kuning yang keras di ruas jari bisa menandakan suatu kondisi genetik atau kolesterol tinggi. Ini disebut hiperkolesterolemia familial atau FH. Xanthomas, atau timbunan lemak yang berada di tendon yang menyatu di tangan, siku, atau lutut, menurut FH Foundation.

Reporter : Romanauli Debora

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya