Liputan6.com, Jakarta - Kondisi yang sedang melanda dunia termasuk Indonesia akibat pandemi Covid-19 justru menjadi inspirasi lirik lagu baru untuk single kolaborasi antara band Drive dengan penyanyi Danes Rabani. Baru-baru ini, kolaborasi kedua musikus Indonesia ini membuahkan lagu berjudul “Siasat Jitu” yang diciptakan oleh Bhusdeq, Dygo dan Danes.
Melalui “Siasat Jitu”, Drive dan Danes Rabani menyampaikan lirik berisi ajakan agar masyarakat di Indonesia tak boleh kalah dengan keadaan. Menurut mereka, ada banyak cara yang masih bisa dilakukan demi bisa mewujudkan niat selama memiliki siasat yang tepat.
Baca Juga
Advertisement
“Lagu ini aku buat setelah ngobrol dengan Om Iwan Fals tentang songwriting. Beberapa bulan kemudian lagu ini aku perlihatkan ke om-om di Drive, sampai akhirnya lagu ini disempurnakan lagi notasi dan liriknya oleh Om Budi dan Om Dygo,” ucap Danes Rabani dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, baru-baru ini.
"Kemudian kita sepakat untuk dijadikan sebagai single kolaborasi dan langsung workshop serta lanjut proses rekaman, musiknya pun dibikin lebih groovy dan lebih hidup. Semoga lagu ini bisa menghibur pendengar musik di Indonesia," ia melanjutkan.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Sering Tampil Bersama
Drive dan Danes Rabani sebelumnya sudah sering tampil bersama sekaligus berkolaborasi di sejumlah konser off-air. Album pertama Danes sempat dipercayakan kepada Bhusdeq dan Dygo sebagai Music Producer.
Sering beraktivitas bersama, para personil Drive dan Danes Rabani serta manajemen mereka pun merasa sudah seperti keluarga. Sehingga, muncullah keinginan di hati para personel Drive dan Danes untuk merilis single bersama-sama.
"Ini sebuah kolaborasi yang unik buat gue. Lintas generasi. Kami punya pasar yang berbeda. Danes seorang musisi muda belasan tahun, milenial yang sedang berkembang. Sedangkan Drive, band yang sudah berumur 15 tahun," Dygo berkelakar sambil tertawa.
“Yang menarik dan jarang terjadi, saya dan Dygo akhirnya membuat karya dengan pihak di luar Drive, mulai dari pengerjaan awal komposisi. Bukan sekadar rekaman saja. Danes benar-benar kita libatkan, karena proses terbaik adalah dengan saling belajar” tambah Bhusdeq.
Advertisement
Konsep Musik
Dalam hal musik, lagu “Siasat Jitu” terdengar seperti memperkuat gaya bermusik Drive dari single sebelumnya, “New Life”. Banyak sound synthesizer serta yang lebih seperti musik dance.
Sehingga lagu ini seolah menjadi antitesis dari segala kegundahan dan kegalauan sepanjang 2020 ini. Musik Drive pun terus mengikuti perkembangan zaman. Dinamikanya pun tak lekang oleh waktu.
Punya Rasa Baru
Drive pun terlihat seperti menyatakan kebebasan eksplorasi musik melalui dua single terbaru itu, serta perubahan logo sejak tahun 2020. Para personelnya tampak ingin melepaskan diri dari segala keadaan rumit yang pernah terjadi selama 15 tahun berkarya.
“Sekarang kami ingin membangun pesan tentang kebahagiaan dan keceriaan. Karenanya kami bermetafora dengan perubahan konsep, personel, hingga logo Drive. Di sini kami ingin menyampaikan bahwa kini Drive punya rasa baru dan inilah kami sekarang,” ujar vokalisnya, Rizki Abdurrahman (eks Ize dan The Titans).
“Intinya, perubahan menuju yang lebih baik, kami tidak berubah drastis. Kami hanya lebih ceria dan lebih berwarna. Buat pecinta lagu-lagu hits Drive yang dulu, tidak perlu khawatir kami masih akan selalu membawakannya di setiap perform kami di atas panggung. Tapi untuk karya-karya baru Drive, kami ingin tampil lebih fresh, biar selalu ada semangat baru buat kami dan untuk pada Drivemaniacs (sebutan fans Drive) di mana pun mereka berada,” tutup Rudy.
Seperti apa lirik lagi "Siasat Jitu" persembahan Drive dan Danes Rabani? Simak selengkapnya di bawah ini:
Advertisement
Lirik Lagu Siasat Jitu - Drive x Danes Rabani
Ku bangun pagi ku buka jendela
Udara segar menyapa
Sejuk terasa untukku memulai hari
Banyak hal baik menanti
Melangkah pasti di bawah mentari
Tak inginku terhenti
Melesat dengan cepat dan tak ingin terlewat
Apa yang telah terniat
Ayolah kawanku
Mainkan siasat jitu
Ayolah sahabatku
Jangan sampai halu mengganggu
Terlihat langit semakin membiru
Semangatkupun menderu
Dan jangan pernah kalah dengan keadaan
Hidup tak cuma khayalan
Ayolah kawanku
Mainkan siasat jitu
Ayolah sahabatku
Jangan sampai halu mengganggu
Teruslah melaju
Jangan sampai halu
Teruslah melaju
Semangat menderu
Jangan sampai halu
Mainkan siasat jitu
Ayolah kawanku
Mainkan siasat jitu
Ayolah sahabatku
Jangan sampai halu mengganggu
Credit song:
Executive Producer: Ainu Rofik & Richard Erlangga
Producer: Jibaku Music
Composer:
@bhusdeq
@danesrabani @dygo_pratama
Music Arranger: @bhusdeq
Vocal director: @sandycanester
Mixing: @lulud_ludsky
Mastering: @BennythoSiahaan
Studio: Renoz Creative Cave, Bro's studio