Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19. Hal ini berdasarkan hasil tes dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (27/11/2020).
Riza Patria mengaku saat ini pihaknya tengah menjalankan isolasi mandiri. Meski demikian, dia menuturkan masih dalam keadaan baik.
Advertisement
"Alhamdulillah, meskipun hasil testing pada Jumat (27/11/2020) kemarin menunjukkan positif Covid-19, namun kondisi saya tetap dalam keadaan baik dan terkendali," kata Riza Patria dalam keterangan pers, Minggu (29/11/2020).
Dia menyatakan, staf dan anggota keluarga telah menjalankan tes swab Covid-19. Dia juga mengimbau agar masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melakukan kegiatan sehari-hari.
"Mohon doanya agar kita semua dalam kondisi sehat walafiat. Jakarta belum terbebas dari pandemi Covid-19. Jangan ragu dan takut untuk saling mengingatkan Protokol 3M. Tetap tingkatkan iman, imun, dan aman bahkan hingga di dalam lingkup keluarga kita," kata Riza Patria.
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Perkembangan Covid-19 di Indonesia
Satuan Tugas atau Satgas Penanganan Covid-19 kembali melaporkan penambahan kasus positif Corona di Indonesia.
Per data hari ini, Minggu (29/11/2020), ada penambahan 6.267 orang yang terkonfirmasi positif. Total akumulatifnya ada 534.266 orang sampai saat ini dinyatakan positif Corona Covid-19 di Indonesia.
Untuk kasus sembuh pada hari ini bertambah 3.810 orang. Jadi, total akumulatif di Indonesia hingga kini ada 445.793 orang sudah berhasil sembuh dan dinyatakan negatif Corona Covid-19.
Sedangkan kasus meninggal dunia ada penambahan 169 orang pada hari ini. Sehingga, total akumulatif ada 16.815 pasien Corona Covid-19 di Indonesia meninggal dunia sampai saat ini.
Data terbaru pasien Covid-19 ini tercatat sejak Sabtu, 28 November 2020 pukul 12.00 WIB hingga hari ini pukul 12.00 WIB.
Advertisement