Wagub DKI Positif Covid-19, Pemprov DKI akan Lakukan Tes Swab untuk Pejabat

Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil tes dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (27/11/2020).

oleh Ika Defianti diperbarui 30 Nov 2020, 17:06 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Dinas Kesehatan Pemprov DKI Jakarta Widyastuti menyatakan pihaknya akan melakukan tes swab virus Corona atau Covid-19 terhadap jajaran pejabat di lingkungan Pemprov. Hal tersebut dilakukan setelah Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19.

"Tentu prinsip tracing perlu, siapa pun yang (positif) kita akan lakukan pendalaman dalam posisi dua minggu terakhir yang berinteraksi dengan beliau kita lakukan test," kata Widyastuti di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (30/11/2020).

Dia menyatakan bila Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga seringkali melakukan test swab. Sebab beberapa kegiatan, tes swab negatif dijadikan acuan.

"Pak gubernur pasti (lakukan swab), kita sering lakukan test Covid juga. Beliau kan sering ketemu menteri tertentu dan presiden, kan harus selalu tes," ucapnya.

Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil tes dari Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (27/11/2020). Riza mengaku saat ini pihaknya tengah menjalankan isolasi mandiri.

"Alhamdulillah, meskipun hasil testing pada Jumat (27/11/2020) kemarin menunjukkan positif Covid-19, namun kondisi saya tetap dalam keadaan baik dan terkendali," kata Riza dalam keterangan pers, Minggu (29/11/2020).

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Lingkungan Pekerjaan

Politikus Gerindra tersebut mengatakan sebelum dinyatakan positif telah melakukan tes swab selama dua kali berturut-turut. Yakni pada Kamis (26/11/2020) dengan hasil negatif, dan lalu dilanjutkan tes yang sama pada Jumat (27/11/2020) dengan hasil terkonfirmasi positif

"Jadi, temuan positif Covid-19 ini adalah dari lingkungan pekerjaan, di mana ada staf saya yang tertular dari klaster keluarganya," ucapnya.

Dia menyatakan staf dan anggota keluarga telah menjalankan tes swab Covid-19. Selain itu dia mengimbau agar masyarakat tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melakukan kegiatan sehari-hari.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya