Arsenal Ingin Pinjam Gelandang Real Madrid

Arsenal berencana mendatangkan gelandang Real Madrid, Isco Alarcon. Klub berjuluk Meriam London itu ingin menggaet Isco dengan status pinjaman.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 01 Des 2020, 19:22 WIB
Pemain Real Madrid Isco (tengah) menggiring bola melewati pemain Leganes Miguel Angel Guerrero dan Roberto Rosales pada pertandingan La Liga di Stadion Butarque, Leganes, Madrid, Spanyol, Minggu (19/7/2020). Pertandingan berakhir dengan skor 2-2. (AP Photo/Bernat Armangue)

Liputan6.com, London - Arsenal berencana mendatangkan gelandang Real Madrid, Isco Alarcon. Klub berjuluk Meriam London itu ingin menggaet Isco dengan status pinjaman.

Seperti dilansir Sportskeeda, Arsenal kekurangan gelandang kreatif yang bisa mengatur serangan. Manajer Mikel Arteta menganggap Isco cocok mengisi posisi tersebut.

Kebetulan, Isco juga terbuang dari skuat Real Madrid. Mantan gelandang Malaga itu tak terpakai oleh pelatih Zinedine Zidane.

Ia kalah bersaing dengan pemain lain semisal Marco Asensio, Vinicius Jr. dan Luka Modric. Alhasil, Isco pun lebih banyak duduk di bangku cadangan.

Zidane pun sudah mengisyaratkan, Isco bisa saja angkat kaki dari Real Madrid. "Isco adalah pemain kami, tetapi saya tidak tahu sampai kapan," katanya.

 

Saksikan Video Arsenal di Bawah Ini


Houssem Aouar

Houssem Aouar. (AFP/Roman Lafabregue)

Di sisi lain, Arsenal sebetulnya sudah menargetkan dapat memboyong gelandang Olympique Lyonnais, Houssem Aouar di bursa awal musim ini. Namun rencana itu gagal lantaran Lyon mematok harga tinggi.

Arsenal saat ini berada di peringkat ke14 klasemen Liga Inggris. Mereka baru saja kalah 1-2 dari Wolverhampton, Senin (30/11/2020) dinihari WIB.


Klasemen Liga Inggris

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya