Ganti Distributor Lagi, DAS Kini Mulai Jualan Jeep di Indonesia

Fiat Chrysler Automobiles (FCA) resmi menunjuk PT DAS Indonesia Motor sebagai distributor resmi Jeep di Tanah Air

oleh Arief Aszhari diperbarui 01 Des 2020, 09:01 WIB
Mobil Jeep Wrangler Rubicon yang dipamerkan saat pembukaan Indonesia International Motor Show (IIMS 2019) di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (25/4). Pameran industri otomotif tersebut berlangsung 25 April - 5 Mei 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Fiat Chrysler Automobiles (FCA) resmi menunjuk PT DAS Indonesia Motor sebagai distributor resmi Jeep di Tanah Air, mulai 1 Juni 2020. Perusahaan ini sendiri dibentuk oleh tiga perusahaan yang kuat, yaitu Dili Auto Service, JHL Group, serta Maju Motor Group yang berpengalaman di ritel lebih dari delapan merek di Indonesia.

Dengan pengalaman yang cukup kuat tersebut, DAS Indonesia Motor berkomitmen memberikan pengalaman kepemilikan Jeep yang sama dengan di seluruh dunia.

"Kerjasama kami dengan FCA lebih dari sekedar kemitraan, kami mempunyai passion yang sama dan kami berkomitmen penuh mengimplementasikan pengalaman dan keahlian yang didukung dengan kekuatan finansial untuk mengelola serta mengembangkan pasar sesuai dengan global strategi Jeep," kata Jerry Hermawan Lo, Presiden Komisaris DAS Indonesia Motor, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Selasa (1/12/2020).

Sementara itu, menurut Alvin Kennedy, Komisaris PT DAS Indonesia Motor, pihaknya melihat potensi pasar untuk Jeep di Indonesia sangat baik, dengan melihat dua parameter penting, yaitu dari sisi segmen pasar SUV secara umum dan dari sisi konsumen segmen kelas menegah, yang dalam beberapa tahun terakhir mengalami perkembangan positif untuk masing-masing segmen.

"Tentunya potensi ini akan dapat kami tembus dengan hanya memberikan produk dan layanan terbaik sebagaimana dunia telah mengetahui," sambung Alvin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Line-up produk

Seperti diketahui, FCA adalah perusahaan manufaktur global terbesar kelima di dunia yang memproduksi kendaraan kualitas tinggi, antara lain merek Fiat, Chrysler, Alfa-Romeo, dan Jeep, di mana pada 2019 sukses mengirim 4,4 juta unit ke tangan konsumen dunia.

Produk line-up Jeep di Indonesia seperti Wrangler Sport 2D, Wrangler Sport 4D, Wrangler Sahara 4D, Wrangler Rubicon 2D, Wrangler Rubicon 4D dan Gladiator merupakan tipe yang telah tersedia.

Sedangkan model yang akan segera di luncurkan di Indonesia pada 2021 adalah, Compass Facelift 1.4, All-New Grand Cherokee 3.6. Kemudian, menyusul 2022 adalah All-New Grand Cherokee 2.0, dan tipe terbaru yang akan mengisi segmen baru, yaitu Mid-SUV 7-seater.


Infografis 6 Cara Hindari Covid-19 Saat Bepergian dengan Pesawat

Infografis 6 Cara Hindari Covid-19 Saat Bepergian dengan Pesawat. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya