Liputan6.com, Jakarta - Setiap orang memiliki cara tersendiri dalam merayakan suatu hal dalam hubungan. Tak terkecuali dengan pasangan di Jepang, seorang cosplayer dengan akun Twitter @Gin_yotchan dan sang suami saat merayakan ulang tahun pernikahan.
Dilansir dari laman Soranews24, Selasa (1/12/2020), cosplayer dan suaminya menandai ultah pernikahan mereka yang ke-10 tahun dengan menjalani konsep pemotretan yang tak biasa. Keduanya pun mengenakan busana pernikahan dalam sesi tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Ada beberapa potret awal yang dibagikan sang cosplayer menampilkan kebersamaan mereka yang manis di momen yang spesial. Namun menariknya, mereka berpose menarik, tak seperti kebanyakan pasangan.
"Tidak mungkin bagi kami untuk mengambil foto yang serius tanpa membuat tertawa," jelas Gin.
Keterangan itu pula yang menjadi jawaban dari beragam pose unik dan energik dari pemotretan ulang tahun pernikahan sang cosplayer dan suaminya. Pemotretan hadir dengan pose tendangan lompat, force choke ala Darth Vader, hingga Street Fighter hadoken.
Salah satu yang tak kalah mencuri perhatian dari pemotretan ultah pernikahan ini adalah gaya ikonik kamehameha dari Dragol Ball. Cosplayer dan sang suami pun sangat menghayati setiap pose meski tampil dalam balutan busana pengantin.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Curi Perhatian
Tak hanya itu saja, cosplayer dan sang suami juga mengunggah potret seru lainnya. Termasuk ketika berpose ala potret friendzone Justin Wong Chun-li yang populer.
Potret menarik dan konyol lainnya berlanjut dengan potret keluarga yang begitu menyenangkan. Potret itu mengabadikan Gin tengah memegang bola di hadapan suami dan anak-anaknya di lapangan.
Sejak diunggah melalui Twitter pada 22 November lalu, potret itu sukses menjadi sorotan. Potret ini di-retweet sebanyak 3,1 ribu kali, disukai sekitar 22 ribu kali, serta ada 43 komentar.
Tak sedikit pula yang mengucapkan selamat atas hari jadi pernikahan pasangan ini. "Selamat atas tahun ke-10 pernikahan Anda," tulis seorang warganet.
"Selamat untuk Gin-chan dan saya merasa santai dengan gambar yang terlalu bagus," lanjut warganet lainnya.
Advertisement