Liputan6.com, Jakarta Kehidupan selebritas Tanah Air sangat menarik untuk diikuti. Seperti kehidupan dari aktor hits Tanah Air, Aliando Syarief. Pria yang akrab disapa Ali ini memulai kariernya sebagai aktor pada 2008 dengan membintangi FTV berjudul Si Gundul Bocah Petir.
Baca Juga
Advertisement
Setelah itu, Ali mulai berakting dengan menjadi pemeran figuran di sinetron berjudul Persada Langit Biru pada 2010. Setahun setelahnya, pria berusia 24 tahun ini melakoni debut film. Film pertama yang diperankan Aliando berjudul 2011.
Nama Ali perlahan mulai dikenal luas oleh publik setelah memerankan karakter Digo di sinetron SCTV Ganteng-Ganteng Serigala pada 2014. Sebelum tenar di GGS, Aliando mengungkapkan fakta bahwa dulu saat pertama kali bermain sinetron ia mendapatkan gaji hanya Rp 800 ribu.
"Kalau diinget, dulu pertama kali main sinetron dapet Rp 800 ribu. Yah, lumayanlah," dikutip dari laman KapanLagi.com.
Meski hanya mendapatkan Rp 800 ribu, tapi Aliando tetap bersyukur bisa berkarier dari bawah hingga sesukses sekarang. Berikut Liputan6.com rangkum dari Instagram @aliandooo, foto awal karier Aliando Syarief, Rabu (2/12/2020).
1. Sebelum tenar di GGS, Aliando Syarif kerap mengunggah foto-foto lawas saat berselfie di Instagram.
Advertisement
2. Saat masih berusia remaja, pemain film Pertaruhan ini sudah terlihat tampan sedari dulu.
3. Aliando Syarief mengakui bahwa dulu ia menyukai gaya penampilan dengan mengenakan anting magnet.
Advertisement
4. Gaya penampilan yang kekinian sedari dulu ini membuatnya menjadi aktor hits Tanah Air.
5. Saat memakai kacamata, pemeran Digo di sinetron GGS ini parasnya bikin pangling.
Advertisement