Liputan6.com, Jakarta Menko Polhukam Mahfud Md mewanti-wanti agar tidak terjadi pelanggaran protokol kesehatan, di hari terkahir kampanye Pilkada 2020. Sebab menurutnya, tim pengawas Pemilu dan Satgas Covid-19 masih memantau dugaan pelanggaran terjadi.
"Saya berharap hari ini mudah-mudahan tetap dijaga berjalan tertib, sanksi masih menanti," kata Mahfud dalam keterangan video diterima, Sabtu (5/12/2020).
Advertisement
Mahfud Md mengamini, hari terakhir umumnya terjadi luapan emosi para pendukung calon yang berkontestasi. Namun Mahfud Md meminta kepada mereka untuk tetap bisa menjaga protokol kesehatan dengan baik.
"Emosinya jangan ditumpahkan sekaligus, tidak bikin kerumunan dan tolong dijaga, tim kampanye masing-masing pasangan calon," jelas dia.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Tutup Kampanye dengan Baik
Mengakhiri pesannya, Mahfud mengajak seluruh peserta Pilkada 2020 dapat menutup rangkaian kampanye dengan sejuk, dan bersiap menyambut hari tenang hingga hari pemungutan suara 9 Desember 2020.
"Mari kita tutup masa kampanye sampe sore nanti, setelah itu masuk ke hari tenang. Selamat kampanye hari terakhir," Mahfud menandasi.
Advertisement