Viral, Kemunculan Kakak Mail dalam Upin Ipin Ini Jadi Sorotan Netizen

Ternyata Mail punya kakak. Ia berparas tampan dan suka berdagang. Penasaran seperti apa sosoknya?

oleh Muhammad Fahrur Safi'i diperbarui 05 Des 2020, 12:50 WIB
Mail dan abangnya, Izham (Sumber: YouTube/Les' Copaque Production)

Liputan6.com, Jakarta Bagi pecinta animasi Upin Ipin tentu sangat mengenal Mail. Sosok bocah yang suka membantu ibunya berdagang ayam ini pun baru-baru ini menjadi sorotan.

Bukan karena aksinya, melainkan karena sosok abangnya yang selam ini belun pernah muncul kini telah diketahui. Hal ini pun diketahui dalam unggahan media sosial TikTok dari @upinipin.official, Selasa (2/12/2020). Momen pertemuan Upin Ipin dengan abang Mail pun berada di sebuah bazar.

Abang Mail pun ternyata ada di bazar tersebut dan sedang menjual kerupuk bersama Mail. Upin Ipin pun awalnya tidak mengenalinya, karena memang belum pernah bertemu. Sosok sang kakak sendiri memiliki paras tampan yang bikin netizen suka dengan penampilannya.


Mail memiliki abang yang suka berdagang

Mail dan abangnya, Izham (Sumber: YouTube/Les' Copaque Production)

Awal mula pertemuannya Upin dan Ipin dengan abang Mail ini berada di sebuah bazar barang Malaysia. Anak kembar ini pun datang bersama kakaknya Ros. Saat menyapa Mei Mei dan Susanti yang sedang membeli gelang, Upin dan Ipin pun mendengar suara khas Mail.

"Mari-mari, dua seringgit, dua seringgit" teriak Mail yang sedang berdagang kerupuk dengan logat cadelnya.

Upin Ipin pun menghampirinya dan akhirnya bertemu dengan abang Mail.


Abang Izham jarang pulang kampung karena kuliah di Universitas

Abang Izham, ialah nama dari abang Mail yang biasa dipanggil Bang Iz. Ia pun merupakan teman lama Ros yang kini jarang pulang kampung karena kuliah di Universitas.

Penampilannya yang saat ini muncul pun menjawab bahwa Mail bukan anak tunggal. Apalagi penampilan Abang Iz yang tampan ini pun jadi sorotan netizen.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya