Real Madrid vs Borussia Monchengladbach di Liga Champions, Casemiro : Kami Ingin Menang

Gelandang Real Madrid Casemiro akan memperlakukan laga melawan Borussia Monchengladbach pada matchday keenam Grup B Liga Champions seperti final.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 09 Des 2020, 10:00 WIB
Gelandang Real Madrid, Casemiro berebut bola dengan gelandang Shakhtar Donetsk, Dentinho pada pertandingan pertama Liga Champions Grup B di Stadion Alfredo Di Stefano, Kamis dinihari WIB (22/10/2020). Real Madrid ditaklukkan Shakhtar Donetsk 3-2. (AP Photo/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid akan menghadapi laga sangat penting pada matchday keenam Grup B Liga Champions. Raksasa Spanyol itu akan menjamu Borussia Monchengladbach di Estadio Alfredo Di Stefano, Kamis (10/12/2020) dini hari WIB, dan disiarkan langsung SCTV.

Real Madrid di posisi ketiga klasemen dengan tujuh poin dari lima laga Liga Champions. Los Blancos satu poin di belakang Monchengladbach yang memuncaki klasemen dan memiliki poin sama dengan Shakhtar Donetsk

Kini nasib Real Madrid di Eropa tergantung dengan hasil laga kontra Monchengladbach. Kemenangan adalah suatu keharusan bagi pasukan Zinedine Zidane.

Jika kalah atau imbang, maka Real Madrid tersingkir dan turun ke Liga Europa. Sejarah itu tentu tidak diinginkan pemenang 13 trofi Liga Champions tersebut.


Seperti Laga Final

Gelandang Real Madrid, Casemiro, berebut bola dengan gelandang Borussia Monchengladbach, Lars Stindl, pada laga lanjutan Liga Champions di Borussia Park, Rabu (28/10/2020) dini hari WIB. Real Madrid bermain imbang 2-2 lawan Borussia Monchengladbach. (AFP/(AFP/Ina Fassbender)

Gelandang Real Madrid Casemiro menyatakan laga melawan Monchengladbach seperti final. "Kami tahu bahwa besok adalah pertandingan paling penting tahun ini," katanya dalam konferensi pers seperti dikutip dari Ace Football.

"Kami tahu bahwa pertandingan besok adalah final dan kami akan memainkannya seperti final. Kami telah diajarkan di klub ini bahwa Anda tidak bermain final, Anda memenangkannya."

"Kami tidak memikirkan apa pun selain menang."

 

 


Bakal Menang

Pemain Inter Milan Stefano Sensi (kanan) berebutkan bola dengan pemain Real Madrid Casemiro pada pertandingan Grup B Liga Champions di Stadion San Siro, Milan, Italia, Rabu (25/11/2020). Real Madrid melumat Inter Milan 2-0. (AP Photo/Luca Bruno)

Casemiro tak ingin meremehkan Monchengladbach. Tapi, pemain asal Brasil itu menegaskan dia dan rekannya ingin memenangkan laga ini.

"Kami tahu ada lawan yang bagus dan mereka berada di puncak grup, jadi kami harus menghormati itu. Tapi, kami akan keluar untuk menang," pungkasnya.


Jadwal Liga Champions

ilustrasi Liga Champions (Liputan6.com/Abdillah)

Kamis 10 Desember 2020

Grup D

00.55 WIB, Ajax Amsterdam vs Atalanta, Vidio

00.55 WIB, Midtjylland vs Liverpool, SCTV

Grup A

03.00 WIB, Bayern Munchen vs Lokomotiv Moskow, Vidio

03.00 WIB, RB Salzburg vs Atletico Madrid, Vidio

Grup B

03.00 WIB, Inter Milan vs Shakhtar Donetsk, Vidio

03.00 WIB, Real Madrid vs Monchengladbach, SCTV

Grup C

03.00 WIB, Olympiakos vs FC Porto, Vidio

03.00 WIB, Manchester City sv Olympique Marseille, Vidio

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya