Liputan6.com, Turin - Legenda Juventus, Paolo Rossi baru saja meninggal dunia. Namun hal itu tidak menghalangi oknum tidak bertanggungjawab untuk berbuat jahat terhadapanya.
Seperti dilansir Football Italia, rumah Rossi kabarnya kemalingan saat prosesi pemakaman. Satu jam tangan beserta barang-barang pribadi raib.
Advertisement
Rossi meninggal dunia pada Kamis (10/12/2020) pagi WIB. Peraih trofi Ballon d'Or tahun 82 itu lalu dikremasi pada Sabtu (12/12/2020) waktu setempat.
Perampokan itu diketahui setelah istri mendiang Rossi pulang ke rumah. Istri Rossi lalu melihat kondisi rumahnya yang sehabis kemalingan.
Pihak kepolisian sendiri telah meninjau rumah pria yang juga pernah berkostum AC Milan tersebut. Mereka lalu mengambil sejumlah benda untuk dijadikan barang bukti.
Saksikan Video Paolo Rossi di Bawah Ini
Tenar di Piala Dunia 1982
Nama Paolo Rossi mengilap saat membela timnas Italia di Piala Dunia 1982. Di sana ia mengantar Gli Azzurri menjadi juara.
Tak hanya itu, Rossi juga menyapu bersih penghargaan sebagai pencetak gol terbanyak dan pemain terbaik. Ia pun ditahbiskan sebagai peraih Ballon d'Or tahun 1982.
Advertisement
Terkena Skandal
Masuknya Rossi ke skuat Italia di Piala Dunia 1982 sejatinya berbau kontroversi. Pasalnya, Rossi baru saja menjalani sanksi larangan bermain selama dua musim akibat skandal pengaturan skor.
Sebelum Piala Dunia 1982, catatan statistik Rossi di level klub pun tak mengereng. Di Perugia (1979/80), Rossi bermain 36 kali dan mencetak 14 gol.
Rossi bergabung ke Juventus pada 1981/82. Selama empat musim, ia mempersembahkan enam trofi.