5 Makanan yang Harus Dihindari bagi Penderita Asma

Penderita asma seharunya mengetahui hal-hal yang dapat memicu gejala asma. Hindarilah lima makanan ini untuk menimalisir terjadinya asma.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Jan 2021, 18:00 WIB
6 Hal yang Sering Memicu Asma

Liputan6.com, Jakarta Asma merupakan salah satu penyakit paru-paru yang cukup serius. Pernyakit tersebut dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti genetika atau alergi. Asma biasannya sering terjadi pada orang dewasa atau anak-anak.

Selain dapat diobati dengan sistem medis, penyakit tersebut juga dapat diatasi oleh diri sendiri dengan bahan yang mudah ditemukan di rumah. Salah satunya Anda harus tetap mengonsumsi makanan yang seimbang.

Namun, walaupun ada makanan yang dapat meningkatkan kesehatan, ada pula makanan yang justru akan memperburuk keadaan khususnya untuk pasien asma.

Sebagian besar makanan yang dapat memicu gejala asma dapat menimbulkan reaksi alergi pada penderita. Untuk itu, Anda perlu memerhatikan bahan makanan yang Anda konsumsi setiap harinya untuk menghindari kambuhnya penyakit asma.

Melansir Times Now News, Senin  (4/1/2021), berikut ini beberapa makanan yang perlu Anda hindari jika merupakan penderita asma.

1. Garam

Salah satu penyedap rasa makanan ini dapat menyebabkan radang pada tenggorokkan jika dikonsumsi terlalu berlebihan.

Jika sudah terjadi radang, akan menyebabkan ketidaknyamanan pada sistem pernapasan. Hal tersebut yang akan memicu gejala asma.

Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk mengonsumsi garam secukupnya untuk menghindari munculnya situasi yang tidak diinginkan tersebut.

2. Kacang

Mungkin beberapa orang di dunia ada yang alergi kacang. Sangat disarankan Anda harus memerhatikan makanan yang dikonsumsi untuk menghindari alergi. Pastikan Anda mengetahui bahan-baan yang digunakan dalam makanan tersebut.

 

Saksikan Video Ini


3. Alkohol

Ilustrasi alkohol. Sumber foto: unsplash.com/Giovanna Gomes.

Minuman yang mengandung alkohol, seperti wine atau bir, dapat memicu gejala terjadinya asma. Di dalam minuman beralkohol mengandung sulfit yang dapat memperburuk keadaan penderita asma.

Selain itu, mengonsumsi minuman tersebut juga dapat menyebabkan pergerakan otot yang tidak terkoordinasi yang secara tidak langsung juga akan menimbulkan asma.

4. Susu

Bagi penderita asma, susu dapat mengganggu. Ternyata bukan hanya tidak baik untuk penderita asma, tetapi tidak baik juga bagi orang yang menderita intoleran laktosa. Dengan mengonsumsi susu yang berlebihan, akan menyebabkan gejala, seperti batuk atau mengi pada beberapa orang.

5. Kerang

Beberapa orang juga mengalami alergi kerang. Oleh karena itu, lebih baik Anda bisa menghentikan untuk mengonsumsi makanan yang dapat membuat alergi seperti kerang tersebut. Beberapa jenis kerang yang umum, di antaranya udang, kepiting, dan lobster.

Untuk menghindari terjadinya gejala asma yang kambuh, Anda perlu memerhatikan kelima hal tersebut. Lebih baik, konsumsilah makanan yang sehat selain lima hal tersebut. Mungkin Anda bisa memasukkan lima makanan ini ke dalam menu makanan atau minuman Anda sehari-hari untuk mengontrol gejala asma, seperti bayam, jahe, kunyit, telur, dan berries.

 

Reporter: Aprilia Wahyu Melati

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya