Pogba Semakin Bugar, Manajer MU Solskjaer Tebar Ancaman pada Rival

Paul Pogba tampil mengesankan ketika MU mengalahkan Aston Villa 2-1 dalam lanjutan Liga Inggris.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 03 Jan 2021, 16:30 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba (kanan) melepaskan umpan di depan bek Aston Villa, Matty Cash dalam laga lanjutan Liga Inggris 2020/21 pekan ke-17 di Old Trafford, Jumat (1/1/2021). Manchester United menang 2-1 atas Aston Villa. (AFP/Laurence Griffiths/Pool)

Liputan6.com, Manchester - Gelandang Manchester United Paul Pogba menampilkan performa luar biasa saat melawan Aston Villa pada laga lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, Sabtu (2/1/2021). Dia menghasilkan penalti untuk MU yang dieksekusi Bruno Fernandes.

Gol Fernandes membuat MU menang 2-1. Sebelumnya, Setan Merah unggul terlebih dahulu melalui gol Anthony Martial yang sempat disamakan Villa dengan gol Bertrand Traore.

Dengan hasil ini, MU berada di posisi kedua klasemen dengan 33 poin. Jumlah poin Setan Merah sama dengan pemuncak klasemen Liverpool.

Pogba pun mendapat pujian atas penampilannya yang luar biasa. Sebelumnya, gelandang asal Prancis itu harus berjuang dengan cedera dan dinyatakan positiv Covid-19.

Situasi tersebut tambah rumit setelah masa depannya di MU diragukan menyusul pernyataan agennya Mino Raiola.

 

 

Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini


Sudah Berakhir

Gelandang Manchester United, Paul Pogba menggiring bola dari kawalan pemain Everton, Gylfi Sigurdsson babak perempat final di Goodison Park, Kamis (24/12/2020). MU tampil dominan di babak pertama. Namun tak ada gol yang tercipta selama 45 menit pertama. (AP Photo/Nick Potts,Pool)

Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer mengatakan hal terburuk yang dialami oleh Pogba mungkin sudah berakhir. Ini setelah Pogba membuat perbedaan dalam laga melawan Villa.

"Paul semakin bugar dan kuat, Anda mendapatkan penampilan seperti malam ini," kata Solskjaer seperti dikutip dari Sky Sports.

"Dia mungkin membutuhkan waktu 25 menit untuk pergi, tapi begitu dia pergi, dia membuat perbedaan bagi kami."

"Kami senang dengan kontribusinya. Penting bagi kita untuk membuat Paul menguasai bola, baik itu di lapangan rendah atau lebih tinggi di sela-sela garis," papar Solskjaer.

 


Memuaskan

Gelandang Manchester United, Paul Pogba berusaha merebut bola penyerang Wolverhampton Wanderers, Adama Traore pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Rabu (30/12/2020). MU kini tertinggal dua poin dari Liverpool yang berada di peringkat pertama. (Laurence Griffiths, Pool via

"Saya tahu dia memulai dengan melebar saat bertahan, tetapi kami ingin dia berlari di belakang dan menguasai bola. Kehadiran fisiknya penting bagi kami karena kami tahu Villa adalah salah satu tim terkuat secara fisik di liga," ucap Solskjaer menambahkan.

"Kami membutuhkan pemain untuk menyamai mereka, dan Paul menunjukkan kekuatan dan keterampilannya untuk gol [Martial] Anthony. Malam ini saya sangat senang dengan penampilannya."


Klasemen Liga Inggris

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya