Liputan6.com, Jakarta - Michael Yukinobu Defretes memenuhi panggilan polisi untuk menjalani pemeriksaan sebagai tersangka kasus video syur bersama Gisel. Ia tiba di Polda Metro Jaya, pada Senin (4/12/2020) pagi.
Ia tampil rapi mengenakan kemeja berwarna putih yang dipadukan dengan celana panjang coklat dan sepatu hitam. Tak lupa, pemain basket ini juga mengenakan masker.
Sebelum menjalani pemeriksaan, Michael Yukinobu Defretes menjalani rapid test Covid-19 terlebih dahulu di ruang depan Reskrimsus Polda Metro Jaya. Ia datang terlebih dahulu daripada Gisel.
Baca Juga
Advertisement
Mabuk
Terkait pemeriksaan yang bakal dijalaninya, Michael Yukinobu Defretes tak menyampaikan apa pun kepada awak media.
Video syur yang melibatkan Gisel dan Michael Yukinobu Defretes dibuat pada 2017. Menurut pengakuan Gisel dan Nobu--sapaannya-- mereka sempat menenggak minuman keras. Kemudian melakukan hubungan layaknya pasangan suami istri.
Advertisement
Gisel Rekam Sendiri
Gisel yang merekam sendiri adegan syur tersebut menggunakan ponsel pribadinya. "Itu pengakuan sendiri dari GA dan MYD, pada saat itu dalam keadaan mabuk katanya," ujar Kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus.
Dalam kasus ini, Gisel dan Michael Yukinobu Defretes dijerat dengan pasal tentang pornografi dengan ancaman hukuman minmal 6 bulan penjara dan maksimal adalah 12 tahun.