Kabar Terbaru dari Tempat Isolasi Pasien Covid-19 di Banyuwangi

Pemkab Banyuwangi menyediakan ruang isolasi Covid-19 di enam rumah sakit rujukan di Banyuwangi.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Jan 2021, 19:30 WIB
Puluhan pasien positif Covid-19 sudah mulai dikarantina di gedung diklat yang berada di Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi

Liputan6.com, Surabaya- Pemkab Banyuwangi menyediakan ruang isolasi Covid-19 di enam rumah sakit rujukan di Banyuwangi. Kapasitas tempat tidur pasien Covid-19 Banyuwangi pun sudah diproyeksikan akan bertambah.

Saat ini, 130 dari 230 tempat tidur sudah terisi.

“Kami selalu menyiapkan ruang isolasi walaupun sebenarnya tidak berharap ada lonjakan kasus Covid-19,” ujar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, saat meninjau fasilitas pelayanan Covid-19, seperti yang dikutip dari Antara, Minggu (3/1/2021).

Selain di rumah sakit, Pemkab Banyuwangi juga menyediakan tempat khusus untuk isolasi mandiri pasien Covid-19 di Banyuwangi tanpa gejala klinis, yakni Balai Diklat ASN di Kecamatan Licin. Tempat ini duperuntukkan bagi warga yang tidak mungkin isolasi mandiri di rumah.

Ada lima orang yang menjalani isolasi di  Balai Diklat. Kapasitas tempat tidur di tempat ini 85 buah dan bisa dimaksimalkan menjadi 150 tempat tidur.

Per Minggu, 3 Januari 2021, angka Covid-19 di Banyuwangi sebanyak 4.118 kasus, terdiri dari 221 pasien dalam perawatan, 3.498 orang sembuh dan 399 orang meninggal dunia.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya