Liputan6.com, Madrid - Timnas Indonesia U-19 kedatangan pemain keturunan Jerman, Kelana Noah Mahessa saat pemusatan latihan di Spanyol. Pemain klub Bonner SC itu baru saja bergabung per Minggu (3/1/2021).
Meski terlambat, Kelana mengaku siap beradaptasi. Ia pun menegaskan dalam kondisi baik.
Advertisement
"Ya saya senang dan bangga dapat kembali bergabung bersama timnas U-19 usai sebelumnya ikut TC saat di Kroasia lalu. Saya dalam kondisi baik dan tidak masalah dalam kebugaran," kata Kelana seperti dilansir situs resmi PSSI.
Seperti diketahui, timnas Indonesia U-19 telah menjalani pemusatan latihan di Spanyol sejak 27 Desember. Rencananya, Bagas Kaffa dkk. akan berada di Negeri Matador hingga 31 Januari 2021.
Tidak hanya berlatih, armada Shin Tae-yong juga akan menjalani sejumlah laga ujicoba. Jika sesuai jadwal, ada lima laga ujicoba yang sudah menunggu Garuda Nusantara -julukan timnas Indonesia U-19.
Pada internal game Senin (4/1/2021), Kelana sudah diturunkan oleh Shin. Pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah tersebut dimainkan pada babak kedua.
Saksikan Video Timnas Indonesia di Bawah Ini
Berikan yang Terbaik
Kelana sendiri mengaku tak ingin sekadar numpang lewat di timnas Indonesia U-19. Oleh karena itu, ia menegaskan bakal bekerja keras demi mendapat tempat di tim utama.
"Saya bertekad untuk memberikan yang terbaik selama TC ini. Tentu saya harus selalu bekerja keras dan berjuang demi sebuah tempat di timnas Indonesia," katanya mengakhiri.
Advertisement
Jadwal Timnas Indonesia U-19
7 Januari 2021
Indonesia U-19 vs Gimnàstic Tarragona
Venue: Gimnàstic Tarragona Stadium
11 Januari 2021
Indonesia U-19 vs Sabadell U-19
Venue : Stadium of CE Futbol Salou
Jadwal Selanjutnya
20 Januari 2021
Indonesia U-19 vs Ceuta U-19
Venue : Field CE Futbol Salou
27 Januari 2021
Indonesia U-19 vs Arab Saudi U-19
Venue: Stadium of CE Futbol Salou
Advertisement