Nathalie Holscher Pamer Kehamilan, Sule Sebut Istri Ngidam Mi Kornet Keju

Nathalie Holscher menikah dengan Sule pada 15 November 2020

oleh Aditia Saputra diperbarui 10 Jan 2021, 14:00 WIB
Nathalie Holscher. (Foto: Instagram @nathalieholscher)

Liputan6.com, Jakarta Komedian Sule dan istrinya, Nathalie Holscher sedang berbahagia. Pasalnya mereka bakal diberi momongan. Meski sudah diketahui, Nathalie baru  menyampaikan kabar kehamilannya melalui akun Instagram terverifikasinya.

Dinikahi Sule pada Minggu 15 November 2020, Nathalie Holscher tak butuh waktu lama untuk hamil. 

Dalam unggahannya, Nathalie memperlihatkan perutnya yang membesar. Potret Nathalie ini langsung menyedot perhatian warganet.


Baby Bump

Unggahan Nathalie Holscher

Memperlihatkan perutnya yang membesar, Nathalie Holscher mencuit, "HI BALI!!" Unggahan ini dikomentari warganet. Mereka ikut mendoakan Nathalie Holcher.


Tanda Ngidam

Menikah dengan Nathalie Holscher, Sule semakin menunjukan kebahagiaannya sebagai pasangan pengantin baru. Pasalnya, Nathalie juga sangat diterima oleh anak-anak Sule dan juga keluarganya. (Instagram/ferdinandsule)

"Ini beneran ya bund?? Sehat" ya bunda dan baby nya ditungguij nih sama kami nanti hehehe," tulis @michel_2509m. "Alhamdulillah. selamat bunda nathalie," tulis @akmalnafzul.

Sebelumnya, Nathalie menyampaikan kabar kehamilan di kanal youtube Sule. Sule menyebut sang istri menunjukkan adanya tanda-tanda ngidam. Mantan DJ ini kerap meminta sesuatu yang tak biasa.


Mi Kornet Keju

Sule minta doa agar keinginannya dan Nathalie mendapatkan buah hati segera terpenuhi. "Kalau dari ngidam, sih, kelihatanlah. Kayak tiba-tiba minta mi kornet keju, pengin ini itu," tutur Sule.

"Ya, semoga sajalah. Sekali lagi saya minta doanya semoga lancar semuanya, dan doa-doa kita dikabulkan. Terima kasih semuanya. Kita tunggu tanggal 28, kalau enggak mens pasti jadi," ia mengakhiri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya