Cara Migrasi Grup Chat dari WhatsApp ke Signal

Berbagi informasi di grup chat menjadi sesuatu yang cukup menyenangkan. Lalu, bagaimana cara memindahkan grup chat WhatsApp yang sudah ada ke Signal? Berikut caranya.

oleh Arief Rahman H diperbarui 16 Jan 2021, 18:08 WIB
Aplikasi olah pesan Signal

Liputan6.com, Jakarta Kebijakan baru WhatsApp yang membagi data ke Facebook membuat sebagian penggunanya merasa resah. Salah satu yang terpenting adalah banyaknya grup chat telah dibuat sejak lama di WhatsApp.

Signal, melalui akun Twitter resminya, membagikan cara perpindahan grup dari aplikasi selain Signal.

“Banyak pengguna menanyakan bagaimana memindahkan grup chat dari aplikasi lain ke Signal, dan Signal Group Links adalah salah satu cara yang tepat untuk memulai,” tulis akun @signalapp.

Pertama, yang harus dilakukan adalah membuat grup chat di aplikasi Signal.

Lalu, buka bagian pengaturan grup. Kemudian klik pada opsi ‘Group Link’.

 


Langkah berikutnya

Setelah itu, nyalakan opsi ‘Group Link’ tersebut dan pilih opsi ‘Share’. Langkah ini akan mengaktifkan tautan grup yang telah dibuat dan siap untuk dibagikan ke grup di WhatsApp atau aplikasi lainnya.

Terakhir, bagikan tautan grup Signal tadi ke grup yang telah ada sebelumnya.

Cara tersebut akan dengan mudah memindahkan anggota dari grup yang sudah ada, cukup dengan menekan tautan grup Signal yang dibagikan. Lakukan cara ini dari awal untuk grup chat lainnya yang sudah ada. Selamat mencoba!

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya