Pesawat Sriwijaya Air SJ182 Jatuh, Ini Dukacita Raja Salman dan Negara Arab ke Jokowi

Negara-negara Arab menyampaikan belasungkawa kepada Presiden Indonesia Jokowi setelah pesawat jatuh Sriwijaya SJ182.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 10 Jan 2021, 17:10 WIB
Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud. (Saudi Press Agency, via AP)

Liputan6.com, Riyadh - Mengetahui tragedi Sriwijaya Air SJ182, Raja Salman dari Arab Saudi turut menyampaikan rasa dukacita ke Indonesia. Disampaikan melalui Presiden Jokowi.

"Raja Salman mengirimkan kabel belasungkawa kepada Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) atas pesawat penumpang sipil yang jatuh, setelah lepas landas dari Jakarta menuju kota Pontianak, menewaskan 62 orang di dalamnya," Saudi Press Agency (SPA) melaporkan seperti dikutip dari Arab News, Minggu (10/1/2021).

"Kami telah mengetahui berita tentang jatuhnya pesawat penumpang di Jakarta Utara, dan kami kirimkan kepada Yang Mulia (Presiden Jokowi), dan keluarga almarhum serta saudara-saudara kami di Indonesia, kami turut berduka cita dan rasa simpati yang tulus," kata Raja Salman dalam ucapan belasungkawanya.

Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman juga mengirimkan kabel belasungkawa serupa atas tragedi Sriwijaya Air SJ182 kepada Jokowi dan masyarakat Indonesia.

Tak ketinggalan, Raja Bahrain Hamad bin Isa Al-Khalifa juga menyampaikan belasungkawa kepada Presiden Indonesia teruntuk keluarga para korban Sriwijaya SJ182, dan masyarakat Indonesia, kata kantor berita negara BNA melaporkan.

Sementara itu, kementerian luar negeri Yordania juga mengirimkan kabel belasungkawa kepada keluarga para korban dan menegaskan dukungannya kepada Indonesia selama krisis, kantor berita negara Petra melaporkan.

Sriwijaya Air SJ182, pesawat jet Boeing 737-500 kehilangan kontak dengan kontrol lalu lintas udara beberapa menit setelah lepas landas dari ibu kota Indonesia, Jakarta, pada penerbangan domestik. Sejumlah puing yang ditemukan oleh nelayan sedang diperiksa untuk melihat apakah itu dari pesawat yang hilang.

Saksikan Juga Video Ini:


Pesawat Boeing 737 Berusia 26 Tahun

Ilustrasi pesawat Boeing 737. (AFP/Stephen Brashear)

Menurut airlineratings, situs web yang mengulas peringkat produk dan keselamatan maskapai terbaik di dunia, Sriwijaya Air SJ182 yang terdaftar sebagai PK-CLC dengan lebih dari 50 orang di dalamnya, adalah jenis pesawat Boeing 737-500 klasik.

Usia pesawat Sriwijaya Air SJ182 dengan rute Jakarta-Pontianak itu disebutkan 26 tahun, menurut Flight Radar 24 di akun Twitter.

"# SJ182 dioperasikan oleh Boeing 737-500 "klasik" dengan nomor registrasi PK-CLC (MSN 27323). Penerbangan pertama pesawat ini dilakukan pada Mei 1994 (berusia 26 tahun)," tulis akun @flightradar24.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya