Liputan6.com, Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) membuka kembali perdagangan saham dan waran seri I PT Natura City Developments Tbk (CITY) pada perdagangan sesi I, Rabu (13/1/2021).
Suspensi atas perdagangan saham PT Natura City Developments Tbk (CITY) di pasar reguler dan pasar tunai serta waran seri I PT Natura City Developments Tbk (CITY) di seluruh pasar dibuka kembali mulai perdagangan sesi I pada 13 Januari 2021.
Baca Juga
Advertisement
Pengumuman tersebut seperti yang disampaikan dalam keterbukaan informasi BEI yang diteken oleh Kepala Dvisi Pengawasan Transaksi BEI Lidia M.Panjaitan dan Kepala Divisi Pengaturan dan Operasional Perdagangan BEI Irvan Susandy.
Hal ini menunjuk pengumuman bursa nomor: Peng-SPT-007/BEI.WAS/01-2021 pada 11 Januari 2021 terkait penghentian sementara perdagangan (suspensi) saham dan waran seri I PT Natura City Developments Tbk.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Saham CITY Naik 25 Persen
Setelah dibuka, saham PT Natura City Developments Tbk masih catatkan lonjakan mencapai 25 persen ke posisi Rp 310. Saham CITY sempat dibuka menguat 20 poin ke posisi 268. Saham CITY sempat berada di level tertinggi 310 dan terendah 256. Total frekuensi perdagangan saham 334 kali dengan nilai transaksi Rp 513,3 juta.
Advertisement