Liputan6.com, Jakarta - Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada pukul 08.30 hari ini (14/1/2021) di salah satu rumah sakit di kawasan Cempaka Putih, Jakarta. Menurut keterangan Ust. Yusuf Mansur, kondisi almarhum terakhir sudah dinyatakan negatif Covid-19.
"Benar, Syeikh Ali wafat. 08.30, sudah dalam keadaan negatif covid. Di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta. Innaa lillaahi wa innaa ilaihi rooji'uun," kata Ust. Yusuf Mansur dalam sebuah caption video moment terakhir bersama almarhum yang diunggah di akun Instagram @yusufmansurnew.
Mendengar kabar ini, warganet pun menyampaikan duka cita seraya memanjatkan doa bagi almarhum Syekh Ali Jaber. Berikut ini beberapa ucapan doa dari warganet yang kami rangkum dari Twitter.
Advertisement
"@seungtaroo - Innalillahi wa innailaihi raji’un ya Allah semoga Alm. Syekh Ali Jaber senantiasa diluaskan liang lahatnya, dan diterima semua Ibadahnya"
"@jenoaesthe - Demi allah gue nangis syekh ali jaber"
"@PrayogoTeguhA1 - innalillahi wa inna ilaihi roji’un. Syekh Ali Jaber menjadi salah satu pendakwah favorit saya. Ceramah beliau selalu menenangkan. Terimakasih Syekh.. selamat jalan. Husnul khotimah. Husnul khotimah. Husnul khotimah."
"@xabiruituindah_ semoga khusnul khatimah, Syekh Ali Jaber"
"@Fitriani1491 - Innalillahi waa inna ilaihi raji'un. Ya allah syekh. Allah lebih sayang sama syekh ali jaber. Semoga husnul khatimah ya Allah. Alfatihah"
"@muhammad_aysar - innalilahi wa innailaihi Raji'un. syekh Ali Jaber telah berpulang ke Rahmatullah. semoga amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT. Al Fatihah Folded handsPalms up together"
"@daisixseu - Innalillahi wa innailahi rojiun, turut berduka cita atas meninggalnya Syekh Ali Jaber, semoga amal dan ibadahnya diterima disisi Allah SWT. Ya Allah padahal aku suka banget sama ceramahnya beliau"
"@dayatpiliang - innalillahi waa inna ilaihi rojiun. selamat jalan menuju keabadian Syekh Ali Jaber. semoga Allah telah menempatkan tempat terbaik untukmu di sana dan memberikan ketabahan untuk keluarga, saudara dan umat yang ditinggalkan. amin."