Liputan6.com, Jakarta - Cek Fakta Liputan6.com mendapati informasi pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke-12.
Informasi pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke-12 beredar di jejaring sosial WhatsApp, berupa tautan sebagai berikut:
Advertisement
"http://dashboard.prakerja12.xyz/?gel=12
Kartu Prakerja Gelombang 12 Telah Dibuka"
Benarkah informasi pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke-12? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.
Penelusuran Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri informasi pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke-12, sebelumnya menghubungi pihak Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja.
Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu pun menjawab dengan memberikan tautan unggahan akun Instagram @prakerja.go.id.
Unggahan akun Instagram resmi @prakerja.go.id menyebutkan, alamat situs Kartu Prakerja yang resmi hanya www.prakerja.go.id.
Berikut keterangan unggahan tersebut
"Sobat Prakerja, mohon waspada terhadap segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan Kartu Prakerja.ㅤㅤ
Alamat situs Kartu Prakerja yang resmi hanya www.prakerja.go.id
Pastikan Sobat tidak memberikan data pribadi seperti NIK (Nomor Induk Kependudukan), nomor KK (Kartu Keluarga), nomor HP, alamat email, atau data pribadi lainnya kepada pihak yang tidak bertanggung jawab.ㅤㅤ
Jadi, pastikan Sobat hanya mengunjungi situs Kartu Prakerja yang resmi, ya!ㅤㅤ
Selain itu, jangan percaya bila Sobat menerima email yang tidak menggunakan domain email resmi Kartu Prakerja. Domain email resmi Kartu Prakerja hanya prakerja.go.idㅤㅤ
Bila Sobat menemukan informasi mencurigakan yang mengatasnamakan Kartu Prakerja, silakan laporkan melalui nomor layanan masyarakat Kartu Prakerja berikut ini:ㅤㅤ
☎️ 0800-150-3001 (bebas pulsa)ㅤㅤ
#SiapDariSekarang".
Artikel berjudul "Waspada, Modus Penipuan Berkedok Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12" yang dimuat situs liputan6.com, pada 18 Januari 2021 menyebutkan, pengumuman mengenai program Kartu Prakerja selalu dimuat di laman resmi Kartu Prakerja yaitu www.prakerja.go.id.
"Sobat Prakerja, mohon berhati-hati bila mendapatkan informasi pembukaan Gelombang 12 Kartu Prakerja. Bisa jadi itu modus penipuan, lho! Alamat situs Kartu Prakerja yang resmi hanya www.prakerja.go.id," demikian dikutip dari akun Instagram resmi Kartu Prakerja @prakerja.go.id, Senin (18/1/2021).
Masyarakat juga hendaknya memperhatikan akhiran situs "go.id". Jika sebuah situs web diakhiri dengan "go.id", maka situs tersebut resmi milik pemerintah.ㅤ
Kemudian, selalu ingat untuk tidak memberikan data pribadi seperti NIK (Nomor Induk Kependudukan), nomor KK (Kartu Keluarga), nomor HP, alamat email, atau data pribadi lainnya kepada pihak yang mencurigakan atau tidak bertanggung jawab. ㅤㅤ
"Jadi, pastikan Sobat hanya mengunjungi situs Kartu Prakerja yang resmi, ya Pembukaan gelombang 12 akan diumumkan melalui media dan media sosial resmi Kartu Prakerja," ujar admin @prakerja.go.id.
Berikut alamat situs dan akun media sosial resmi program Kartu Prakerja: Website: www.prakerja.go.idInstagram: www.instagram.com/prakerja.go.idFacebook: www.facebook.com/prakerja.go.id
Advertisement
Kesimpulan
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, informasi pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang ke-12 tidak benar.
Pendaftaran program Kartu Prakerja hanya dilakukan melalui situs resmi www.prakerja.go.id tautan yang dicantumkan pada informasi program Kartu Prakerja gelombang ke-12 bukan situs resmi.
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia.
Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu.
Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Advertisement