Liputan6.com, Seoul - Hidup tampaknya dijamin makmur bila menjadi hewan peliharaan sosok sekaliber Rose Blackpink. Tak hanya karena sang vokalis Blackpink penyayang binatang, terutama anjing, tapi juga karena statusnya sebagai artis kelas dunia.
Lihat saja hidup Hank, anjing yang baru diadopsi pelantun "Pretty Savage" ini pada tahun lalu. Tak hanya akun Instagram si anjing langsung kondang dan bahkan kini telah bercentang biru, anjing Rose ini juga mendapat banyak kado istimewa.
Salah satunya, hadiah Natal 2020 yang diterima Hank dari Yves Saint Laurent atau YSL. Rose Blackpink memang duta produk premium asal Prancis tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Hadiah dari YSL
Dalam unggahan bertanggal 23 Desember 2020, Rose membagikan foto-foto Hank yang berpose dengan hadiah dari YSL. Terdapat pula secarik kertas berisi pesan dari Anthony Vaccarello, Creative Director, merek ini.
"Terima kasih Anthony dan Saint Laurent. Selamat Natal untukmu juga. Hank!" tulis Rose sebagai caption.
Advertisement
Harga Mangkuk dan Pet Carrier
Selasa (19/1/2021), Koreaboo menurunkan laporan soal harga barang-barang untuk Hank dari YSL. Hadiah termahal adalah carrier peliharaan, yang memiliki nama sandi "Pet Carrier in Smooth Leather". Harganya mencapai US$ 3.250, atau tak kurang dari Rp 45 juta.
Selanjutnya ada mangkuk makanan dengan nama barang "Large Dog Bowl in Marble" dan "Small Dog Bowl in Marble", yang masing-masing berbanderol harga US$ 690 dan US$ 615. Bila dikonversikan, kurang lebih sekitar Rp 9,7 juta dan Rp 8,6 juta.
Kalung Leher dan Tali Kekang
Jangan remehkan kalung anjing yang diberikan untuk Hank. Meski ukurannya kecil, harganya mencapai US$ 260 atau sekitar Rp 3,6 juta.
Terakhir, ada tali kekang seharga US$ 410, atau kurang lebih Rp 5,7 juta.
Advertisement
Semula Anjing Telantar
Kehidupan Hank memang jauh berubah setelah diadopsi oleh Rose. Dilansir dari Allkpop, sebelum tinggal bersama sang idola K-Pop, Hank anjing telantar yang hidup di tempat penampungan hewan di Gangneung.
Setelah kabar ini beredar, langkah Rose mengadopsi ketimbang membeli hewan peliharaan, mendapat pujian dari banyak warganet.
Sehat dan bahagia terus ya, Hank!