AC Milan Resmi Rekrut Mario Mandzukic Hingga Akhir Musim

AC Milan memakai jasa Mario Mandzukic untuk enam bulan dengan opsi perpanjangan satu tahun.

oleh Defri Saefullah diperbarui 19 Jan 2021, 22:30 WIB
AC Milan resmi kontrak Mario Mandzukic hingga akhir musim (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta AC Milan resmi mendatangkan Mario Mandzukic di bursa transfer Januari ini. Milan dan Mandzukic sepakat dengan kontrak hingga akhir musim dengan opsi perpanjangan satu tahun.

"AC Milan dengan ini mengumumukan dengan bahagia transfer Mario Mandzukic. Klub dan striker sudah setuju dengan kontrak hingga akhir musim ini dengan opsi perpanjang di musim berikutnya," bunyi pernyataan AC Milan.

Lahir di Slavonski, Kroasia, Mario Mandzukic memulai karier di 2004 dengan NK Marsonia dan lalu gabung Dinamo Zagreb. Pada 2010, dia gabung dengan Wolfsburg.

Di musim 2014-2014, dia gabung Atletico dan mencetak 20 gol dari 43 penampilan sebelum gabung Juventus. Bersama Juventus, Mandzukic main selama empat musim.

Mandzukic akan memakai nomor 9 di Milan nanti. Dia akan jadi tandem sempurna untuk Zlatan Ibrahimovic.

 


Sudah Kenal

AC Milan berupaya mendatangkan Mario Mandzukic secara gratis pada bursa transfer Januari 2021. (AFP/Marco Bertorello)

 

Maldini juga konfirmasi soal striker lawas eks Juventus, Mario Mandzukic. Dia mengatakan Mandzukic dibutuhkan Milan.

"Kami sangat kenal karakter Mandzukic, kami bicara langsung dengan dia. Kami tak konsultasi dengan pemain, ini keputusan klub," ujarnya.

"Kami kontak langsung dengan pelatih. Di sepak bola, pemain baik tidak cukup, itu bukan berarti bukan orang yang baik," ujarnya.

 


Disambut Ibra

Striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic merayakan golnya ke gawang Cagliari dalam lanjutan Liga Italia di Sardegna Arena, Selasa (19/1/2021) dini hari WIB. (Spada/LaPresse via AP)

 

Bagi Ibrahimovic, memiliki pemain seperti Mandzukic di lini serang adalah hal yang luar biasa untuk mengintimidasi lawan. Sekadar informasi, Mandzukic sudah berada di Milan sejak Minggu, 17 Januari lalu.

"Sekarang pertandingan yang paling sulit dimulai. Ini akan menjadi jadwal yang sangat sulit, tetapi dengan Mandzukic, Meite, saya tidak tahu apakah akan lebih banyak lagi yang akan datang," kata Ibrahimovic seperti dikutip Sky Sport Italia.

"Semakin banyak pemain tersedia untuk pelatih, mereka dapat membantu. Saya senang, jadi ada dua yang membuat lawan kita takut."

 


Bukan Saingan

 

Ibrahimovic tidak melihat kedatangan Mandzukic akan mengancam masa depannya di AC Milan, dimana kontraknya akan berakhir musim ini.

"Perpanjangan kontrak saya bergantung padanya, pada Paolo. Saya sangat senang di AC Milan. Kembalinya ke Milan ini telah banyak mengubah saya, saya sangat bahagia," ujarnya.


Saksikan Video AC Milan di Bawah Ini:

Load More

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya