Menengok Kecanggihan Teknologi di Pabrik Pembuat Vaksin Covid-19 Terbesar Dunia

Serum Institute of India (SII), perusahaan yang didirikan Dr. Cyrus Poonawalla pada 1966 ini akan memproduksi vaksin Covid-19 buatan AstraZeneca-Oxford University.

oleh Yuslianson diperbarui 23 Jan 2021, 07:08 WIB
Botol vaksin COVID-19 terlihat pada mesin pengisi di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21/1/2021). Serum Institute of India telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University. (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan pembuat vaksin terbesar di dunia baru-baru ini terpilih jadi salah satu pabrik yang akan memproduksi vaksin Covid-19 secara massal. Adalah Serum Institute of India (SII), perusahaan yang didirikan Dr. Cyrus Poonawalla pada 1966 ini akan memproduksi vaksin Covid-19 buatan AstraZeneca-Oxford University.

Pihak Serum Institute of India mengklaim, mereka mampu memproduksi 400 hingga 500 juta dosis vaksin Covid-19, seperti dikutip dari BBC, Sabtu (23/1/2021). Lalu bagaimana cara mereka dapat memproduksi dosis vaksin Covid-19 tersebut dalam jumlah besar untuk dapat memenuhi kebutuhan berbagai negara di dunia?

Seorang karyawan bekerja di dalam laboratorium di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21/1/2021). Serum Institute of India adalah pembuat vaksin terbesar di dunia dan telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University. (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Untuk memenuhi permintaan, SII mengandalkan laboratorium modern dan berteknologi tinggi untuk memenuhi kuota produksi. 

SII juga melakukan uji coba berbagai macam jenis vaksin biologis yang dapat menyelamatkan nyawa.

Karyawan bekerja pada mesin pengisi vaksin COVID-19 di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21/1/2021). Serum Institute of India adalah pembuat vaksin terbesar di dunia dan telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University. (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Selain menghadirkan sejumlah perangkat pabrik yang canggih, Serum Institute of India juga menunjukkan komitmennya terhadap kesehatan dunia dengan berinvestasi dalam infrastrukturnya.

Tak hanya itu, perusahaan juga selalu memastikan seluruh pabrik produksi vaksin ini sudah mengikuti peraturan cGMP dan terakreditasi oleh World Health Organizatioin (WHO).

Seorang karyawan mengoperasikan mesin pengisi vaksin COVID-19 di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21/1/2021). Serum Institute of India adalah pembuat vaksin terbesar di dunia dan telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Untuk meminimalisir interaksi manusia terhadap berbagai jenis bahan biologis, perusahaan memakai lengan robotik untuk penanganan virus, menumbuhkan sel, hingga fasilitas pembuatan vaksin.

Botol vaksin COVID-19 terlihat sebelum dikemas di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21 Januari 2021). Serum Institute of India adalah pembuat vaksin terbesar di dunia dan telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University. (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Dengan sistem produksi canggih, mesin pencuci botol vaksin, pengisian, dan penyegel botol pun mampu bekerja dengan kecepatan 500 kotainer per menit.

Selain itu, perusahaan juga memprogram semua komputer mesin dengan akurasi tinggi untuk memastikan kinerja produksi vaksin berjalan dengan konsisten.

Pekerja mengemas kotak berisi botol vaksin COVID-19 di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21 Januari 2021). Serum Institute of India adalah pembuat vaksin terbesar di dunia dan telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University. (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Serum Institute of India pun sudah memasang teknologi screening tercanggih saat ini. Berkat ini, pabrik pun mampu memeriksa vaksin yang diproduksi setiap menitnya bebas dari partikel halus yang tidak terdeteksi oleh mata manusia.

Hal ini dapat tercapai dengan kamera CCD beresolusi tinggi dan panel elektronik yang dikendalikan secara otomatis untuk mengurangi human error.

Karyawan mengemas kotak berisi botol vaksin COVID-19 di Serum Institute of India, Pune, India, Kamis (21/1/2021). Serum Institute of India adalah pembuat vaksin terbesar di dunia dan telah dikontrak untuk memproduksi miliar dosis vaksin AstraZeneca-Oxford University. (AP Photo/Rafiq Maqbool)

Berbekal izin fasilitas tambahan, Serum Institute of India dapat memproduksi vaksin di lebih dari satu pabrik, sehingga memfasilitasi produksi dalam jumlah besar dalam waktu singkat.

Hal ini memungkinkan SII meningkatkan waktu tanggap lebih cepat untuk menghadapi keadaan darurat atau wabah internasional, contohnya pada saat pandemi Covid-19 saat ini.

(Ysl/Mut)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya