Liputan6.com, Jakarta - Pernahkah merasa canggung saat mengetahui supir transportasi online adalah orang yang Anda kenal? Pasti, hal semacam ini pernah dirasakan oleh sebagian orang.
Saat berada di situasi ini, suasana menjadi kikuk dan bingung harus bertindak antara harus pura-pura tidak tahu atau menyapa saja. Dua pilihan itu yang sering muncul.
Advertisement
Daripada acuh, pilihan yang diambil lebih cenderung melontarkan pertanyaan basa-basi seperti yang dilakukan guru olahraga ini yang membuat muridnya segera menyadari keberadaannya.
Alhasil percakapan yang awalnya basa-basi menjadi menyenangkan. Kisah viral ini diabadikan oleh akun Tiktok muridnya @morganeuy.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Terungkap identitas pengendara
Suaranya tampak tak asing di telinga mereka seperti orang yang mereka kenal. Dan benar orang itu adalah guru olahraga di sekolahnya.
Identitasnya terungkap usai salah satu temannya memeriksa identitas pengendara dari mobil yang dinaiki.
"Iya woi, Pak Fikri Hidayat woi nganterin gua," ujar remaja perempuan itu.
Advertisement
Tertawa sepanjang perjalanan
Meskipun demikian, perjalanan mereka menjadi sangat menyenangkan diiringi oleh tertawaan mereka yang tak menyangka akan disupiri oleh guru sendiri.
Lucunya, mereka sempat mengalami dilema dalam bersikap sampai menanyakan pertanyaan yang konyol.
"Pak, nanti kita perlu salam gak?" ungkap salah satu muridnya.
Guru itu langsung menolak karena sikap itu hanya perlu dilakukan ketika berada di dalam sekolah dan dia ingin muridnya biasa saja layaknya penumpang dan pengendara.
Perjalanan semakin menyenangkan
Setibanya di tempat tujuan, lagi-lagi dia bertingkah lucu lantaran memanggil guru itu dengan sebutan bang.
@crystalbear20 plis cape banget ketawa mulu pas itu😭👍🏻 jan flop dong##NeonSwing ##zoommyface ##KibasSampaiLusa ##duet ##SurpriSINGJoyday ##fyp ##fypdong
♬ Oh No - Kreepa
Advertisement
Respons Warganet
Unggahan seorang gadis perempuan naik ojol yang dikendarai oleh gurunya mengundang perhatian warganet. Sebagian dari mereka pernah memiliki pengalaman yang sama dengan kumpulan gadis tersebut.
"Demi Allah gua pernah grabcar sama temen temen, mau lomba, ternyata drivernya bokap gua sendiri WKWKWKWKWK nangis ngakak bgt," tulis akun @superkoya_.
"Gua pernah naik grab car sama temen gua eh dapetnya pejabat MA anjir, syok bapaknya ngegrab ga ketauan anaknya sama istrinya😭," ungkap akun @Ainii.
"Heh gua pernah naik grabcar pas pulang sekolah bareng pacar, masih pake seragam, eh dapetnya guru BK gua woee😭🔫," balas akun @Nyong Widyas🥀🔥.
"Keluar mobil berasa masuk surga wkwkwkw 😂😂😂😂," tambah akun @prayoga__kremi.