Hasil Liga Spanyol : Petik Kemenangan Keempat, Barcelona Panaskan Persaingan Papan Atas

Meski menang Barcelona masih berada di posisi ketiga klaseme Liga Spanyol. Ini kemenangan keempat tim asuhan Ronald Koeman.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 25 Jan 2021, 07:00 WIB
Frenkie de Jong dari Barcelona mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak ball La Liga Spanyol antara Elche dan Barcelona di stadion Manuel Martinez Valero di Elche, Spanyol, Minggu, 24 Januari 2021. (AP Photo / Alberto Saiz)

Liputan6.com, Jakarta Barcelona menang 2-0 atas Elche dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Martinez Valero, Elx, Spanyol, Minggu malam WIB (24/1/2021). Kedua gol kemenangan Barcelona di pertandingan itu dicetak Frenkie de Jong dan Riqui Puig.

Namun, hasil laga itu tak banyak mengubah posisi kedua tim di klasemen Liga Spanyol. Barcelona masih berada di posisi ketiga dengan perolehan 37 angka dari 19 laga. Sedangkan, Elche semakin terdampar di zona degradasi.

Di sisi lain, skuat asuhan Ronald Koeman kini sudah mencatat rekor empat kemenangan beruntun di Liga Spanyol. Usai pertandingan Koeman pun mengaku puas dengan kemenangan ini, terutama sumbangsih gol dari para gelandangnya.

De Jong mencetak gol pertama dan mengirimkan umpan silang yang menjadi assist untuk gol kedua Barcelona, yang dicetak melalui sundulan talenta muda Puig.

"Gol kedua tercipta berkat kontribusi dua pemain gelandang dan itu lah yang kami tuntut dari mereka, berani menembus pertahanan lawan dan membantu lini depan," kata Koeman, seperti dilansir Reuters.

Load More

Simak Video Menarik Berikut Ini


Dominasi Permainan

Antoine Griezmann dari Barcelona rebutan bola dengan Diego Gonzalez dari Elche selama pertandingan Liga Spanyol di stadion Manuel Martinez Valero di Elche, Spanyol, Minggu, 24 Januari 2021. (Foto AP / Alberto Saiz)

Meski bermain tanpa Lionel Messi yang masih harus menjalani hukuman larangan bertanding, Barcelona mendominasi permainan sejak babak pertama dimulai.

Setelah melewatkan beberapa peluang emas, Barcelona akhirnya unggul pada menit ke-38. De Jong berhasil melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti yang menembus sisi kiri bawah gawang Elche.

Riqui Puig yang baru masuk pada akhir pertandingan menutup kemenangan Barcelona setelah menerima umpan dari de Jong. Skor menjadi 0-2.


Susunan Pemain

Pemain Barcelona Jordi Alba duel dengan Antonio Barragan dari Elche selama pertandingan Liga Spanyol di stadion Manuel Martinez Valero di Elche, Spanyol, Minggu, 24 Januari 2021. (Foto AP / Alberto Saiz)

Elche: Edgar Badia; Antonio Barragan, Gonzalo Verdu, Diego Gonzalez, Johan Mojica; Josan, Ivan Marcone, Raul Guti, Victor Rodriguez; Emiliano Ariel Rigoni, Lucas Boye

Barcelona: Marc Andre ter Stegen; Oscar Mingueza, Ronald Araujo, Samuel Umtiti, Jordi Alba; Sergio Busquets, Frenkie De Jong; Antoine Griezmann, Pedri (Rique Puig 87), Ousmane Dembele; Martin Braithwaite

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya