Haru, Viral Anjing Setia Tak Mau Tinggalkan Pemiliknya yang Pakai Ventilator

Anjing itu terlihat tak mau meninggalkan sisi pemiliknya yang tengah memakai ventilator

oleh Sulung Lahitani diperbarui 31 Jan 2021, 16:02 WIB
Doc: News Flare

Liputan6.com, Beijing - Bagi yang memiliki hewan peliharaan, adalah hal yang wajar menganggap mereka sebagai bagian dari keluarga. Namun bagi seekor anjing di China ini, pemiliknya sangat berarti baginya.

Sebuah video viral menunjukkan seekor anjing golden retriever berusia tiga tahun bernama Mao Mao terlihat menolak untuk meninggalkan sisi tempat tidur pemiliknya. Dalam video itu, terlihat sang pemilik memakai ventilator dikarenakan sakit yang dia alami.

Shao dari provinsi Henan di China tengah menderita tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Pria itu mengatakan, Mao Mao begitu setia berdiri dan mengawasinya setiap kali dia memakai alat bantu pernapasan tersebut.

 

Load More

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Memakai ventilator saat tidur

Doc: News Flare

Shao (56) disarankan oleh dokternya untuk memakai ventilator saat tidur untuk mencegah serangan jantung mendadak.

Saat pria itu memakai perangkat untuk pertama kalinya, dia terkejut melihat anjing itu berlari ke samping tempat tidurnya dan berada tetap di dekatnya. Seolah Mao Mao menjaganya jika terjadi keadaan darurat.

 


Menolak meninggalkan pemiliknya

Doc: News Flare

Dalam rekaman yang direkam oleh pemiliknya, Mao Mao terlihat meletakkan kepalanya di dada Shao, menolak meniinggalkan pria itu.

"Mao Mao, jangan khawatir. Aku baik-baik saja. Kamu bisa pergi," kata pemiliknya, mencoba mendorong golden retriever yang tetap diam itu untuk pergi.

"Setiap kali saya memasak ventilator, dia seperti merasakan sesuatu. Seperti tahu saya sakit," kata Shao seperti dikutip dari News Flare.

"Dia hanya akan bangung ketika saya bangun. Aku belum pernah melihat anjing pintar seperti ini. Dia sudah seperti keluarga."

 


Viral di media sosial

Doc: News Flare

Video itu menjadi viral di media sosial di China dan menyentuh hati jutaan orang.

"Anjing tahu segalanya seperti manusia. Mereka benar-benar seperti keluarga," tulis salah satu netizen.

"Saat saya sakit, anjing saya akan selalu berada di samping saya. Dia menolak untuk makan dan terlihat sangat khawatir. Benar-benar menyentuh hati," tulis netizen lainnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya